Sempat Diinginkan Milan, Viktor Gyokeres Teru Moncer di Sporting

Penulis: Uphit Kratos
Minggu 25 Agu 2024, 02:30 WIB
Viktor Gyokeres

Viktor Gyokeres

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Italia: Viktor Gyokeres jadi nama yang paling hangat dibicarakan di bursa transfer, dengan beberapa klub Eropa menginginkannya, termasuk AC Milan dan Napoli.

Menurut laporan dari Calciomercato.com, AC Milan dan Napoli termasuk di antara klub yang menunjukkan minat yang kuat untuk mendatangkan Viktor Gyokeres sebelum bursa transfer musim panas dibuka.

Milan sedang mencari pengganti Olivier Giroud, sementara Napoli mempersiapkan diri jika harus kehilangan Victor Osimhen. Namun, harapan kedua klub Italia tersebut pupus karena tingginya nilai klausul pelepasan yang dipatok oleh Sporting CP.

Gyokeres berhasil mencetak 29 gol di liga musim lalu, memiliki kontrak hingga 2028 dengan klausul pelepasan sebesar 100 juta Euro. Angka tersebut dianggap terlalu tinggi bagi para peminat, termasuk bagi Milan dan Napoli.

Saat musim semi lalu, Milan dilaporkan menunjukkan minat besar pada sang pemain, namun tuntutan finansial yang tinggi membuat Rossoneri mundur dan akhirnya mengalihkan perhatian ke Joshua Zirkzee.

Meski pada akhirnya Milan justru tidak mendatangkan keduanya, tetapi malah memilih untuk merekrut Alvaro Morata sebagai solusi di lini depan.

Keputuan untuk mempertahankan Gyokeres terbukti tepat, dimana dia terus memetik hasil positif. Dalam pertandingan terakhir, Sporting menghancurkan Farense dengan skor 5-0, di mana Gyokeres mencetak hattrick, menambah koleksi golnya menjadi enam dalam tiga pertandingan musim ini.

Catatan ini menunjukkan jika Gyokeres memang penyerang yang harus terus dipantau dan diperhitungkan, sehingga tidak salah jika harganya sangat tinggi.

Artikel Tag: Viktor Gyokeres

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/sempat-diinginkan-milan-viktor-gyokeres-teru-moncer-di-sporting
254  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini