Selain Lorenzo Lucca, Musim Ini Serie A Dipenuhi Insiden Serobot Penalti

Penulis: Uphit Kratos
Selasa 25 Feb 2025, 08:30 WIB
Lorenzo Lucca

Lorenzo Lucca

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Italia: Lorenzo Lucca ditarik keluar oleh pelatih Udinese, Kosta Runjaic setelah pertengkaran publik yang buruk mengenai siapa yang harus mengambil tendangan penalti.

Insiden itu membayangi kemenangan Udinese 1-0 atas Lecce pada pertandingan pembuka Serie A Minggu ke-26. Hal itu terbukti penting, karena Lorenzo Lucca berhasil mengeksekusi tendangan penalti untuk memastikan kemenangan bagi timnya.

Tapi sebelum mengeksekusi tendangan tersebut, dia sempat berdebat dengan beberapa rekan setimnya sebelum akhirnya diizinkan mengambil tendangan penalti.

Penolakan untuk mematuhi urutan pengambil penalti yang disepakati membuat pelatih Kosta Runjaic marah, yang mengirim pesan dengan mengeluarkan Lucca sebelum turun minum. Bahkan rekan-rekan setimnya pun marah besar karena mereka menolak merayakan bersamanya.

Menurut catatan La Gazzetta dello Sport, apa yang dilakukan Luca hanyalah situasi terkini, dengan pemain tidak mematuhi perintah tim dalam hal penalti.

Peristiwa yang sama terjadi beberapa hari setelah Ademola Lookman melakukan hal yang sama saat Atalanta kalah dari Club Brugge pada babak play-off Liga Champions, tetapi dalam kasus itu usahanya berhasil diselamatkan.

Hal ini mendorong pelatih Gian Piero Gasperini menyebut Lookman sebagai salah satu pengambil penalti terburuk. Di Serie A, Albert Gudmundsson ingin menorehkan prestasi selama debutnya untuk Fiorentina, mencetak dan mengonversi penalti dalam kemenangan 2-1 atas Lazio pada September 2024.

Ketika La Viola menerima tendangan penalti lainnya, Moise Kean menginginkan kesempatan untuk maju, tetapi Gudmundsson tetap pada pendiriannya, juga yakin bahwa ia telah diberi peran itu oleh sang pelatih.

Stadio Franchi juga menjadi tempat kontroversi lainnya pada Oktober 2024, ketika De Gea berhasil menggagalkan eksekusi dua penalti yang diambil Theo Hernandez dan Tammy Abraham.

Artikel Tag: Lorenzo Lucca

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/selain-lorenzo-lucca-musim-ini-serie-a-dipenuhi-insiden-serobot-penalti
270  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini