Sebelum Pergi, Presiden Torino Ingin Bertemu Alessandro Buongiorno
Berita Liga Italia: Presiden Torino, Urbano Cairo dikabarkan ingin bertemu dengan Alessandro Buongiorno, sebelum mengambil keputusan membiarkan pemainnya pergi ke Napoli.
Alessandro Buongiorno telah muncul sebagai rekrutan prioritas Antonio Conte di Napoli, dan semua media Italia melaporkan jika kedua belah pihak telah sepakat untuk membahas harga akhirnya sang pemain.
Namun presiden Torino, Urbano Cairo menegaskan jika kesepakatan itu belum selesai. Dia mengatakan ingin bertemu dengan Buongiorno, sebelum akhirnya dia membiarkan sang pemain untuk meninggalkan klub.
"Buongiorno jelas merupakan pemain yang menarik minat besar dan diikuti oleh banyak tim," kata presiden Granata kepada wartawan.
"Saya belum pernah mendengar kabar darinya sejak dia pergi ke Jerman [untuk EURO 2024] jika bukan karena pesan-pesan motivasi. Jelas, saya ingin berbicara dengannya sebelum mengambil keputusan. Saya ingin tahu apa yang dia pikirkan.”
“Inilah yang terjadi tahun lalu ketika, pada akhirnya, kami memutuskan untuk mempertahankannya. Saya senang ada ketertarikan, namun sebelum mengambil keputusan, saya ingin duduk dan mendengarkan apa yang ia katakan."
Buongiorno sendiri sudah beberapa kai dikabarkan akan meninggalkan tim granata, dimana di musim panas tahun kemarin dia menolak kepindahannya ke Atalanta, dan sempat dikabarkan akan pergi ke AC Milan pada bulan Januari kemarin
Namun sepertinya di musim panas ini dia akan bergabung dengan Antonio Conte di Estadio Diego Armando Maradona sebagai lompatan besar dalam karirnya.
Artikel Tag: Alessandro Buongiorno, Torino, Urbano Cairo, Napoli
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/sebelum-pergi-presiden-torino-ingin-bertemu-alessandro-buongiorno
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini