Sangat Dibutuhkan Conte Berharap Stefano Sensi Segera Sembuh

Penulis: Uphit Kratos
Kamis 12 Nov 2020, 20:00 WIB
Stefano Sensi

Stefano Sensi/ sempreinter.com

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Italia: Manajer Inter Milan, Antonio Conte berharap gelandang yang rawan cedera, seperti Stefano Sensi bisa kembali ke dalam performa terbaiknya.

Manajer Inter Milan, Antonio Conte berharap gelandang yang rawan cedera, seperti Stefano Sensi dan Matias Vecino, bisa kembali ke dalam performa terbaiknya. Bahkan khusus untuk Sensi, Conte berharap pemain 25 tahun tersebut dapat kembali setelah jeda internasional berakhir.

Dalam laporan terbaru yang dimuat di edisi cetak surat kabar harian Italia, La Gazzetta dello Sport, Sensi merupakan salah satu anak kesayangan Conte. Di musim kemarin, mantan pemain Sassuolo tersebut seolah tidak tersentuh di lini tengah Inter.

Namun sayang, di pekan ke-6 saat menghadapi Juventus, Sensi harus ditandu keluar lapangan jelang akhir babak pertama. Sejak saat itu, pemain asal Italia tersebut terus mengalami cedera berulang, dan hingga kini statusnya masih belum bisa dipastikan.

Di musim ini, Sensi hanya membuat tujuh penampilan di semua kompetisi, dan sekarang dia sedang menjalani terapi penyembuhan. Demi mencegah terjadinya cedera berulang, Conte pun dilaporkan sedang berusaha untuk menggelar latihan khusus untuk Sensi.

Terlepas dari cederanya, laporan dari outlet berita yang berbasis di Milan tersebut menambahkan jika Inter sama sekali tidak meragukan komitmen dan kemampuan Sensi. Bahkan di bursa transfer musim panas nanti, pemain Italia tersebut tidak akan masuk ke dalam list daftar belanja.

Artikel Tag: Stefano Sensi, Antonio Conte, Inter Milan

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/sangat-dibutuhkan-conte-berharap-stefano-sensi-segera-sembuh
1998  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini