Sanchez Percaya West Ham Berada di Jalur yang Tepat
Berita Liga Inggris: Carlos Sanchez menilai West Ham United sudah berada di jalur yang benar, meski mereka menelan tiga kekalahan beruntun pada pertandingan pembuka Premier League musim ini.
Gelandang Kolombia itu membuat pertandingan penuh ketiganya pada Sabtu (25/8) malam WIB, ketika West Ham kalah 3-1 melawan Arsenal di Emirates Stadium.
Pemain berusia 32 tahun itu meninggalkan pertandingan dengan perasaan campur aduk, setelah The Hammers menciptakan sejumlah peluang tetapi harus mengakhiri laga dengan kekalahan 3-1.
"Itu bukan awal terbaik untuk musim ini, tetapi saya yakin tim ini melakukan pekerjaan dengan baik. Saya percaya kami akan mencapai hasil dan tujuan sesuai target di awal musim," kata Sanchez kepada situs web klub.
"Saya pikir hasil hari ini menipu, kami memiliki banyak peluang untuk mencetak lebih banyak gol. Saya tidak tahu apakah kami akan menang, tetapi setidaknya kami bisa menyelamatkan satu poin.
"Pekerjaan ini sangat menarik. Saya sangat bersyukur karena berada di klub ini, yang membuka pintu Premier League lagi bagi saya."
Sanchez optimis pekerjaan Manuel Pellegrini akan membuahkan hasil yang lebih positif dalam waktu dekat. Dia menambahkan: "Ini rumit tapi saya pikir kami berada di jalur yang benar. Kami kalah hari ini tetapi kami memiliki peluang untuk mencetak lebih banyak gol, sayangnya kami tidak bisa melakukannya.
"Dengan lebih banyak waktu, saya pikir tim akan jauh lebih baik. Mungkin kami tidak bisa menang, tetapi saya puas dengan wajah yang ditunjukkan oleh tim dan penampilan pribadi saya."
Artikel Tag: Carlos Sanchez, West Ham, West Ham United
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/sanchez-percaya-west-ham-berada-di-jalur-yang-benar
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini