Rumah Kiper dan Clasiconesia Rilis Kostum Vintage Era 90-an

Kiper legendaris Persib, Anwar Sanusi memperkenalkan jersey vintage produsen Rumah Kiper dan Clasiconesia.
Berita Liga 1 Indonesia: Kolaborasi Rumah Kiper dan Clasiconesia menghadirkan produk jersey vintage kiper ekslusif. Produsen apparel ini menggandeng mantan kiper Persib, Anwar Sanusi sebagai respresentasinya.
Jersey ini terinspirasi dari desain ikonik yang dikenakan oleh legenda kiper Meksiko, Jorge Campos pada tahun 1994, yang terkenal dengan warna mencolok dan pola eksentriknya.
Rumah Kiper, brand yang dikenal sebagai pusat perlengkapan penjaga gawang, sedangkan Clasiconesia merupakan perusahaan apparel yang fokus membuat produk-produk berupa jersey dari Kota Bandung.
"Kolaborasi ini bukan hanya sekadar menghadirkan jersey, tetapi juga sebuah penghormatan kepada para kiper yang berani berdiri sebagai benteng terakhir di lapangan," ujar Izharulhaq sebagai Brand Manager Rumah Kiper saat diwawancara, Jumat (21/3).
Guna memperkenalkan jersey vintage ini, sosok Anwar Sanusi ditunjuk sebagai figur representatif. Karena dia juga merupakan kiper yang aktif pada medio tahun 1994 bersama Maung Bandung dan menjadi juara.
Pria yang akrab disapa Away tersebut menjadi bagian dari Maung Bandung di era Perserikatan dan juga Liga Indonesia 1994/1995 yang mana dia bisa membantu tim mengangkat trofi. Tidak sampai di situ, Anwar juga menjadi asisten pelatih saat tim menjuarai Indonesia Super League 2014.
"Untuk memperkuat kesan vintage dan autentik, Rumah Kiper X Classiconesia melibatkan sosok penjaga gawang legendaris Persib Bandung, Anwar Sanusi, sebagai representasi jiwa seorang penjaga gawang sejati," lanjut Izharulhaq.
Jersey kiper vintage ini dibuat dengan material Microdot Premium, memberikan kenyamanan dan performa optimal bagi para pemakainya. Desainnya menggunakan teknik sublim printing high definition, menghasilkan detail warna yang tajam dan tahan lama.
Untuk menambah kesan eksklusif, logo yang tertera diaplikasikan dengan teknik 3D on Tatami, memberikan efek tekstur yang unik, sementara font Classiconesia menggunakan screen heat transfer, menambah kesan autentik dan klasik. Peluncuran jersey ini dilakukan secara eksklusif secara online melalui Rumah Kiper dan Classiconesia.
Artikel Tag: Rumah Kiper, Persib, Anwar Sanusi, Clasiconesia
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/rumah-kiper-dan-clasiconesia-rilis-kostum-vintage-era-90-an
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini