Ruben Loftus-Cheek Jadi Pemain Terbaik AC Milan di tahun 2024
Berita Liga Italia: Mantan gelandang Chelsea, Ruben Loftus-Cheek, jadi pemain terbaik AC Milan di tahun 2024, mencetak tujuh gol dalam 12 penampilan sejak Januari.
Gelandang asal Inggris ini telah membuktikan jika AC Milan tepat memilih mendatangkannya di bursa transfer musim panas dengan banderol mencapai 18 juta Euro, meski sebelumnya rossoneri sempat mengalami keraguan.
Namun sejak tiba di Milanello, Ruben Loftus-Cheek tampil luar biasa dengan mencetak delapan gol dan dua asis dalam 31 penampilan di semua kompetisi.
Yang lebih mengesankan, dia mencetak tujuh gol sejak awal tahun 2024. Hal inilah yang membuat Loftus-Cheek layak dinobatkan sebagai pemain terbaik Milan di tahun yang 2024 ini, dan rekrutan tersukses di bursa transfer musim panas kemarin.
Pemain berusia 28 tahun itu hanya mencetak satu gol dalam 18 penampilan di paruh pertama musim ini, dengan tampil sebagai starter dalam 14 laga di semua kompetisi, namun ia tampil tajam sejak Januari 2024, dengan mengemas tujuh gol dari 12 penampilan, 11 di antaranya sebagai starter.
Pemain internasional Inggris ini mencetak satu gol pada hari Kamis di leg pertama babak 16 besar Liga Europa, yang dimenangkan Milan 4-2 atas Slavia Praha di San Siro.
RLC kini menjadi pencetak gol terbaik Milan pada 2024, mengungguli Olivier Giroud, mantan pemain Chelsea lainnya, yang telah mencetak lima gol sejak Januari. Loftus-Cheek masih terikat kontrak di San Siro hingga Juni 2027.
Artikel Tag: Ruben Loftus-Cheek, AC Milan
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/ruben-loftus-cheek-jadi-pemain-terbaik-ac-milan-di-tahun-2024
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini