Ruben Loftus-Cheek Berharap Kembali Dipanggil Timnas Inggris

Penulis: Uphit Kratos
Sabtu 20 Jul 2024, 23:00 WIB
Ruben Loftus-Cheek

Ruben Loftus-Cheek

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Italia: Ruben Loftus-Cheek merevitalisasi karirnya bersama AC Milan dan dia berharap mungkin bisa kembali masuk ke skuad Inggris setelah kepergian Gareth Southgate.

Pemain berusia 28 tahun ini memiliki 10 caps senior untuk Timnas Inggris, dimana dia berhasil melakukan debutnya pada November 2017. Namun sejak November 2018, dia sudah tidak mendapat panggilan lagi dari tim ‘Tiga Singa’.

Dia sebelumnya berambisi untuk tampil di ajang EURO 2024 setelah musim yang kuat bersama AC Milan, di mana dia mencetak 10 gol dan memberikan dua assist dalam 40 pertandingan kompetitif. Namun sayang, itu tidak terjadi.

“Senang rasanya menjadi penggemar Inggris selama musim panas dan saya menyaksikan perjalanan mereka meskipun saya bukan bagian dari skuad,” kata Ruben Loftus-Cheek kepada jurnalis yang mewawancarainya.

“Senang sekali bisa jadi bagian dari bangsa dan budaya di turnamen besar. Kami hampir melewati batas, tapi ternyata tidak. Bagi saya, saya pernah bermain untuk Inggris dan punya teman di sana, jadi saya pasti ingin mereka sukses.

“Kami sangat dekat kali ini. Mungkin lain kali siapa tahu, mungkin saya bisa masuk skuat untuk pertandingan itu.”

Sama seperti Tammy Abraham, Fikayo Tomori, dan Chris Smalling, Loftus-Cheek juga juga diabaikan pelatih Gareth Southgate saat bermain di Italia, meski banyak media yang mengkritik keputusan tersebut.

Inggris telah mencapai dua final Kejuaraan Eropa terakhir, tetapi dikalahkan oleh Italia pada tahun 2021 dan Spanyol di musim panas ini.

Artikel Tag: Ruben Loftus-Cheek, AC Milan, Gareth Southgate

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/ruben-loftus-cheek-berharap-kembali-dipanggil-timnas-inggris
543  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini