Ruben Amorim Diklaim Mampu Bawa MU Finis di Top Four Musim ini

Penulis: Demos Why
Minggu 03 Nov 2024, 16:58 WIB
Ruben Amorim.

Ruben Amorim. (Foto: Carlos Rodrigues/Getty Images)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Inggris: Mantan manajer Tottenham Hotspur, Harry Redknapp, meyakini bahwa Ruben Amorim memiliki peluang untuk membawa Manchester United finis di top four musim ini.

Ruben Amorim belum lama ini dikonfirmasi menjadi manajer tetap Manchester United yang baru menggantikan peran Erik ten Hag. Amorim didatangkan oleh MU usai menebus klausul rilis dalam kontraknya di Sporting Lisbon senilai 10 juta euro. Amorim sendiri akan mulai bertugas di MU pada tanggal 11 November mendatang.

Menilik status Amorim sebagai salah satu pelatih muda berbakat di dunia pada saat ini, tak mengherankan jika para penggemar MU menaruh harapan besar pada sang manajer. Bahkan, Harry Redknapp meyakini bahwa polesan Amorim akan membuat MU finis di posisi empat besar Premier League musim ini.

“Ini adalah pekerjaan impian dan waktu yang tepat untuk menangani salah satu dari empat atau lima klub terbesar di dunia,” ujar Redknapp kepada The Sun.

“Anda tahu, jika Anda berada di titik terendah sepanjang masa, seperti yang dialami United saat ini, hanya ada satu cara untuk maju. Sama halnya dengan saya ketika saya pergi ke Spurs pada tahun 2008.”

“Saya mengambil alih tim yang berada di titik terendah, tanpa kemenangan setelah delapan pertandingan, dan di mana dagu mereka tertunduk. Namun saya melihat sekeliling pada hari pertama dan tahu kami tidak akan berada di sana untuk waktu yang lama.”

“Tidak dengan pemain-pemain seperti Luka Modric, Gareth Bale muda, Jermaine Jenas, Aaron Lennon. Talenta-talenta terbaik di semua tempat.”

“Alejandro Garnacho - pemain yang saya sukai - Kobbie Mainoo dan Marcus Rashford akan masuk ke sebagian besar tim di Prem.”

“Tentu saja hasil harus meningkat dan manajer ingin membawa satu atau dua pemain baru dan melakukan sedikit perubahan. Namun kita tidak berbicara tentang perombakan total."

“Tim yang mungkin pernah menjadi juara, namun - dengan segala hormat - tentu saja bukan yang terbaik. Fergie membawa mereka melewati batas, tetapi begitu banyak pemain yang sudah mendekati akhir dan perombakan total sudah di depan mata.”

“Itu tidak seperti skuat yang sekarang, yang hanya membutuhkan sedikit penyempurnaan. Jadi abaikan omong kosong tentang bagaimana musim ini sudah berakhir.”

“Dengan begitu banyak pertandingan tersisa, jika United terus melaju - dan tidak ada alasan untuk tidak melakukannya - mereka bisa mendapatkan posisi keempat.”

Artikel Tag: Ruben Amorim, Manchester United, Harry Redknapp

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/ruben-amorim-diklaim-mampu-bawa-mu-finis-di-top-four-musim-ini
273  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini