Ruben Amorim Bahas Rotasi Pemain Manchester United di Periode Akhir Musim

Ruben Amorim via gettyimages
Berita Liga Inggris: Manajer Manchester United, Ruben Amorim, menegaskan bahwa timnya akan melakukan rotasi pemain dalam menghadapi sisa musim ini.
Dengan Setan Merah masih bersaing di Europa League dan Premier League, Amorim mengakui pentingnya mengatur kebugaran pemain demi menjaga keseimbangan skuat.
"Dengan kompetisi yang berbeda, kami harus melakukan rotasi karena kami mengambil sedikit risiko, misalnya Casemiro sangat lelah," ujar Ruben Amorim.
"Kami tidak ingin mengambil risiko pada (Manuel) Ugarte dan itu adalah keputusannya. Mason Mount akan kembali dengan sangat lambat. Kobbie mungkin akan kembali dalam beberapa minggu, saya tidak yakin. Harry Maguire kami coba untuk tidak mengambil risiko, kita lihat saja nanti pada hari Minggu. Kami membutuhkan semua pemain."
Manchester United kini menargetkan Europa League sebagai jalur terbaik untuk lolos ke Champions League musim depan. Namun, Amorim juga menyadari tekanan untuk memperbaiki posisi mereka di Premier League, di mana saat ini mereka berada di peringkat ke-14 dengan hanya 10 pertandingan tersisa.
"Semuanya penting. Dan kami harus terus melanjutkan dengan perasaan bahwa kami bisa memenangkan pertandingan dan pertandingan demi pertandingan. Tidak masalah berapa lama waktu istirahat atau berapa lama waktu persiapan untuk pertandingan berikutnya, kami bisa melakukannya dan menunjukkannya seperti saat melawan Arsenal," katanya.
Menjelang laga melawan Leicester, Amorim menegaskan bahwa timnya harus tetap fokus dan bermain dengan mentalitas yang sama seperti ketika menghadapi tim-tim besar.
"Kami harus rendah hati dan melupakan klasemen serta menghadapi Leicester seperti saat kami menghadapi Real Sociedad. Kami hanya perlu menang untuk memperbaiki posisi kami di klasemen dan yang terpenting adalah melanjutkan perasaan menang ini dan terus berkembang sebagai sebuah tim," pungkasnya.
Artikel Tag: Ruben Amorim, Premier League, Manchester United
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/ruben-amorim-bahas-rotasi-pemain-manchester-united-di-periode-akhir-musim
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini