Romagnoli Ungkap Cara Lazio Untuk Menangi Derby Della Capitale

Penulis: Vina Enza
Minggu 19 Mar 2023, 18:14 WIB
Romagnoli

Alessio Romagnoli (foto:twitter)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Italia: Alessio Romagnoli bertumbuh di akademi pemain muda AS Roma namun saat ini menjadi kapten di Lazio, jadi ia tahu betul betapa pentingnya Derby della Capitale. Defender internasional Italia tersebut mengungkapkan bagaimana cara timnya bisa memenangkan pertandingan tersebut.

Derby della Capitale antara Lazio melawan rival sekota, AS Roma akan berlangsung kembali di Serie A pada Minggu (19/03) malam WIN di Stadio Olimpico, ini bukan hanya sebuah derby paling pahit di sepak bola Italia, namun juga sekaligus persaingan langsung untuk mengamankan posisi empat besar dan sekaligus zona Liga Champions.

“Derby adalah sebuah pertandingan yang dipersiapkan sendiri, ini sangat penting bagi semua orang dalam klub,”ujar Romagnoli melalui laman resmi Biancocelesti.

“Kami harus memberikan segalanya supaya bisa memenangkannya, 110 persen dalam setiap momennya di sepanjang 90 menit.”

Romagnoli merupakan pendukung Biancocelesti seperti halnya rekan satu timnya yang baru, Luca Pellegrini yang juga bertumbuh di akademi Giallorossi jadi ia pernah mengalami bagaimana rasanya derby dari kedua tim.

“Kamar ganti kami seperti keluarga kedua dan para pemain baru langsung bisa beradaptasi, berkat pemain yang telah bermain di sini selama bertahun-tahun,”ujarnya.

“Derby adalah laga dari laga, bagi siapapun yang merupakan penggemar dan bermain di lapangan, semangat itu membuat anda merasa lebih lagi dan bermain dengan pendekatan berbeda dengan pertandingan lainnya.

Pemain 28 tahun tersebut meninggalkan Roma sebagai pemain pinjaman di Sampdoria pada 2014 dan lalu mengikuti pelatih Sinisa Mihajlovic pindah ke Milan satu tahun kemudian dengan nilai transfer 25 Juta Euro. Ia hanya menorehkan 14 penampilan untuk tim senior Giallorossi, mencetak satu gol, sedangkan bersama Biancocelesti ia telah tampil 31 kali.

Artikel Tag: Romagnoli, Lazio, AS Roma

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/romagnoli-ungkap-cara-lazio-untuk-menangi-derby-della-capitale
1453  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini