Reyna: Derbi Kontra Schalke Akan Intens Dengan Atau Tanpa Fans

Penulis: Yuni Winata
Senin 11 Mei 2020, 23:00 WIB
Reyna: Derbi Kontra Schalke Akan Intens Dengan Atau Tanpa Fans

Giovanni Reyna - Bleacher Report

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Jerman: Bintang belia Borussia Dortmund, Giovanni Reyna, mengatakan bahwa derbi kontra Schalke yang akan dilaksanakan pada sabtu (16/5) akan intens, bahkan jika dimainkan tanpa penonton.

Setelah ditangguhkan selama dua bulan karena pandemi virus Corona, Bundesliga akhirnya akan kembali digelar pada akhir pekan depan. Bundesliga menjadi yang pertama dari 5 kompetisi top Eropa yang memulai kembali laga paska pandemi virus Corona.

Namun kekhawatiran akan kembali menyebarnya virus Corona, membuat laga-laga Bundesliga dalam beberapa bulan kedepan akan digelar tanpa penonton.

Saat bicara dalam channel Youtube Dortmund, Reyna yang baru berusia 17 tahun itu mengungkapkan bahwa dia sudah tak sabar untuk berpartisipasi dalam derbi yang menurutnya akan berlangsung intens meskipun harus digelar tanpa fans.

“Saya pikir saya bicara mewakili seluruh tim saat saya mengatakan bahwa kami bersemangat untuk bermain lagi,” kata Reyna.

“Saya belum pernah melihat derbi secara langsung ataupun bermain di derbi, saya sudah tak sabar menunggu laga itu.

“Mereka (Schalke) adalah tim hebat, tapi saya pikir jika kami bermain seperti cara kami bermain, maka kami bisa menang. Itu akan menjadi laga yang sangat intens, dengan atatu tanpa penonton.”

Reyna telah tampil dalam 8 kali laga Bundesliga untuk Dortmund sejak masuk tim utama pada Januari lalu, juga 2 kali tampil di Liga Champions, dan sekali tampil di DFB Pokal.

Artikel Tag: Borussia Dortmund, Giovanni Reyna, schalke

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/reyna-derbi-kontra-schalke-akan-intens-dengan-atau-tanpa-fans
912  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini