Resmi Perpanjang Kontrak, Wonderkid Atletico Madrid Bahagia

Penulis: Dian WJ
Kamis 17 Jan 2019, 10:30 WIB
Resmi Perpanjang Kontrak, Wonderkid Atletico Madrid Bahagia

Wonderkid Atletico, Borja Garces

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Spanyol: Penyerang muda Atletico Madrid, Borja Garces mengaku amat bahagia usai menandatangani kontrak anyar yang membuatnya akan tetap di Atletico hingga tahun 2022

Klub raksasa Spanyol, Atletico Madrid memiliki rekam jejak istimewa dalam hal memoles serta melahirkan para penyerang kelas dunia dalam beberapa tahun terakhir ini.

Mulai dari Fernando Torres, Sergio 'Kun' Aguero, Diego Costa, hingga Antoine Griezmann, semua nama tersebut mendapati label sebagai striker kelas dunia ketika membela klub berjuluk Los Rojiblancos tersebut. Kini, fans Atletico Madrid di seluruh dunia tampaknya kembali sumringah terhadap pemain yang akan mengisi pos lini serang El Atleti di masa depan nanti.

Pasalnya strikerwonderkid milik mereka, Borja Garces telah resmi memperpanjang kontrak yang akan membuatnya terus berseragam Atletico Madrid hingga tahun 2022 mendatang. Meski masih lebih sering bermain untuk tim Atletico Madrid B di musim ini, Borja Garces mengaku sangat bahagia dengan pembaharuan kontrak ini.

“Ini memberi saya begitu banyak kebahagiaan,” ungkap pemain berusia 19 tahun tersebut seperti dikutip Football-Espana.

"Atleti adalah klub impian saya sejak masih kecil, itu memberi saya banyak kebanggaan untuk memperbarui kontrak hingga tahun 2022. Mudah-mudahan saya dapat bertahan hingga lebih banyak musim lagi," tambahnya.

Awal mula nama Borja Garces dikenal ialah sewaktu dirinya sukses mengejutkan publik kala menjalani debut di laga kontra Eibar pada September silam. Masuk sebagai pemain pengganti, Garces sukses mencetak gol penyama kedudukan yang membuatnya menjadi pahlawan yang menyelamatkan Atletico dari kekalahan.

Artikel Tag: Atletico Madrid, Borja Garces

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/resmi-perpanjang-kontrak-wonderkid-atletico-madrid-bahagia
1000  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini