RB Leipzig Mulai Negosiasi Perpanjangan Kontrak Xaver Schlager

Penulis: Febrian Kusuma
Selasa 18 Mar 2025, 16:00 WIB
RB Leipzig

Aksi Xaver Schlager Bersama RB Leipzig (Sumber: rbleipzig.com/)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Jerman: Sky Germany melaporkan bahwa kini RB Leipzig sedang dalam tahap negosiasi dengan Xaver Schlager perlihal perpanjangan kontrak. Saat ini gelandang berusia 27 tahun itu hanya memiliki masa bakti bersama Leipzig hingga musim panas 2026 mendatang.

Xaver Schlager adalah salah satu pemain penting untuk lini tengah RB Leipzig, meski di musim ini ia tak banyak bermain karena mengalami cedera robek ligament. Namun, ketika sudah pulih ia menjadi pemain yang tak tergantikan di lini tengah klub berjuluk Die Bullen tersebut.

Oleh sebab itu, Leipzig memiliki ambisi untuk memperpanjang kontrak Schlager. Mereka tak ingin melakukan hal yang sama seperti sebelumnya, yakni kehilangan Konrad Laimer ke Bayern Munich dengan status bebas transfer karena terlambat dalam memperpanjang kontrak sang pemain.

Akan tetapi, Schlager belum secara terbuka menerima tawaran perpanjangan kontrak dari Leipzig, karena pemain kelahiran Linz, Austria, itu masih bermimpi untuk bisa berkarier di klub Inggris.

“Pertama dan terutama, saya ingin bermain di Liga Champions lagi karena tahun ini tidak cukup bagi saya. Selain itu, sebagai anak kecil, saya selalu bermimpi untuk bermain di Inggris. Saya tidak mempermasalahkannya. Saya mengatakannya secara terbuka dan jujur. Inggris adalah liga teratas yang ingin dituju semua orang karena sangat spektakuler dan ada banyak tim yang sangat bagus di sana,” ucap Xaver Schlager, disadur dari laman Sky Sports Austria.

“Namun, saya juga merasa sangat nyaman di Leipzig. Jika Anda sehat dan bugar, itu sudah merupakan hal yang hebat. Saya ingin memilikinya suatu hari nanti dan bermain serta bersenang-senang untuk diri saya sendiri. Dengan begitu, saya dapat dengan tenang melihat masa depan saya,” pungkasnya.

Artikel Tag: rb leipzig, Xaver Schlager

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/rb-leipzig-mulai-negosiasi-perpanjangan-kontrak-xaver-schlager
232  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini