Raffaele Palladino Sangat Bangga Dengan Pencapaian Anak Asuhnya
Berita Liga Italia: Pelatih Fiorentina, Raffaele Palladino senang dengan reaksi anak asuhnya saat bermain imbang melawan Juventus. Dia didedikasikan hasil itu untuk Bove.
Fiorentina berhasil mendapat poin penting saat bertandang ke markas Juventus, dengan hasil imbang 2-2 di Allianz Stadium. Mereka tertinggal dua kali, namun tetap mampu menyamakan kedudukan lewat Moise Kean dan Riccardo Sottil.
Dalam sesi konferensi pers setelah pertandingan tersebut, pelatih Raffaele Palladino memuji reaksi anak asuhnya setelah tertinggal. Terlebih mereka sadar sedang menghadapi Juventus, salah satu tim terbaik di dunia.
"Reaksi merupakan aspek penting. Saya peduli dengan penampilan melawan tim papan atas dan pelatih hebat. Saya yakin para pemain akan tampil dengan sangat baik.” ujar Palladino, seperti dikutip dari Football Italia.
“Pendekatan yang dilakukan tidak bagus, tetapi menyamakan kedudukan dua kali melawan Juventus tidak boleh dianggap remeh.”
Palladino kemudian dedikasikan hasil imbang yang spesial tersebut untuk Edoardo Bove. Pemain 22 tahun tersebut masih belum mendapat izin bermain setelah kolaps di tengah lapangan dalam pertandingan Serie A melawan Inter Milan.
“Kami mendedikasikan hasil imbang ini untuk para penggemar kami, yang sangat memotivasi kami kemarin, dan Edoardo Bove, yang ada di sini bersama kami. Kami semua mencintainya.”
Hasil ini tidak mengubah posisi kedua tim di klasemen sementara. Tim Bianconeri tetap di peringkat ke-5 klasemen sementara dengan 32 poin dari 18 laga, sedangkan Fiorentina berada tepat di bawah mereka, dengan satu pertandingan tersisa.
Artikel Tag: Raffaele Palladino
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/raffaele-palladino-sangat-bangga-dengan-pencapaian-anak-asuhnya
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini