Rafael Leao Sambut Laga Comeback Neymar: Sepakbola Telah Kembali

Penulis: Uphit Kratos
Rabu 23 Okt 2024, 22:30 WIB
Rafael Leao

Rafael Leao

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Italia: Bintang AC Milan, Rafael Leao menyampaikan ucapan selamat kepada mantan kapten Brazil, Neymar Jr., yang kembali memperkuat Al-Hilal setelah cedera panjang.

"Sepak bola telah kembali," tulis Rafael Leao dalam bahasa Portugis, disertai foto yang memperlihatkan bintang asal Brasil tersebut yang kembali mengenakan jersey Al-Hilal dalam sebuah cerita Instagram.

Sudah setahun lebih dua hari sejak Neymar Jr. mengalami cedera ligamen krusiat (ACL). Sejak itu, ia telah absen dalam 53 pertandingan timnya, dan baru kembali bermain, dimana dia masuk di menit ke-77 menggantikan Nasser Al-Dawsari.

Beberapa pemain papan atas juga memberikan ucapan selamat kepada mantan pemain Paris Saint-Germain tersebut saat ia kembali beraksi di ajang kompetitif, terutama dari rekan-rekan setimnya di Timnas Brazil, termasuk bintang Real Madrid Vinicius Jr.

Pertandingan tersebut berlangsung sangat menegangkan, dimana Al-Hilal pada akhirnya berhasil meraih kemenangan 5-4 atas Al-Ain di fase grup Liga Champions AFC. Mantan bintang Lazio Sergej Milinkovic-Savic mencetak gol untuk Al-Hilal.

Neymar sendiri mulai absen bermain setelah mengalami cedera anterior cruciate ligament ketika memperkuat Timnas Brasil melawan Uruguay dalam Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Conmebol pada 17 Oktober 2023 silam.

"Senang bisa merasakan perasaan ini lagi, bersantai sebelum pertandingan selalu menyenangkan," tulis Neymar di feed Instagram pribadinya.

Neymar sendiri belum bisa diturunkan untuk pertandingan di Liga Pro Saudi karena belum didaftarkan klubnya. Dia diperkirakan baru akan kembali ke lapangan mulai Januari 2025 mendatang.

Artikel Tag: Rafael Leao

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/rafael-leao-sambut-laga-comeback-neymar-sepakbola-telah-kembali
107  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini