Pulang Tanpa Poin dari Bandung, Borneo Kecewa Hasil Akhir
Berita Liga 1 Indonesia: Borneo FC harus pulang dengan tangan hampa ketika bertandang ke Bandung. Pieter Huistra mengatakan dia kecewa atas hasil negatif yang diperoleh oleh anak asuhnya.
Datang dengan status pemimpin klasemen, penampilan Stefano Lilipaly dan kawan-kawan dinilai pelatih berbeda dari biasanya. Taktik yang diterapkan di pertandingan ini tidak dijalankan dengan baik oleh pemain.
Selain gagal dalam memberikan ancaman serius pada pertahanan lawan, Borneo juga malah kecolongan di interval pertama. Ciro Alves sukses memanfaatkan situasi sepak pojok untuk menyarangkan gol.
"Hasil ini mungkin kurang bagus buat Borneo, dari babak pertama kita mulai permainan tapi beda dari biasa kita main," keluh Pieter Huistra dalam sesi jumpa pers seusai laga di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Jumat (22/11).
Ketinggalan satu gol membuat Pesut Etam menaikkan intensitas permainan. Aliran serangan lebih banyak dilancarkan dan mengurung pertahanan tuan rumah. Beberapa peluang dari jarak jauh maupun percobaan jarak jauh mulai dilakukan.
Sayang peluang yang didapat tidak bisa membuahkan gol. Apalagi permainan Kevin Ray Mendoza di bawah mistar gawang Persib Bandung juga begitu bagus. Ia beberapa kali melakukan penyelamatan krusial untuk mencegah Borneo FC mencetak gol.
"Tetapi babak kedua kita kembali, kita main bagus, kita ada peluang tetapi hasilnya mengecewakan buat kita. Selamat buat Persib dan juga berbicara wasit hari ini, mungkin kurang bagus. Hari ini tidak ada VAR," kata pelatih asal Belanda ini.
Dalam kesempatan ini, Stefano Lilipaly yang jadi kapten dan motor serangan tim tidak bermain penuh. Dia ditarik keluar pada menit 68 dan digantikan Terens Puhiri. Reaksi negatif ditunjukkan Lilipaly karena dia mengamuk di bench.
Sang pemain memukul bench sebagai luapan kekesalan. Pieter Huistra pun angkat bicara mengenai sikap pemain andalannya tersebut. Menurutnya ini adalah gestur wajar dari pemain yang mengalami kekalahan.
"Ganti Stefano (Lilipaly), dia itu mungkin marah, kenapa? Karena dia mau memenangkan pertandingan di hari ini, dan ini sudah normal kalau pemain marah. Tapi ini adalah sepakbola dan itu normal," tandas mantan pelatih Pelita Bandung Raya ini.
Artikel Tag: Borneo FC, Persib, Pieter Huistra
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/pulang-tanpa-poin-dari-bandung-borneo-kecewa-hasil-akhir
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini