PSV Dapat Pembaruan Kesepakatan Adrian Fein dari Bayern
Berita Liga Jerman: PSV Eindhoven mendapatkan pembaruan kesepakatan transfer gelandang muda berusia 21 tahun, Adrian Fein dari Bayern Munich. Die Bavarian kabarnya memberikan PSV opsi pembelian secara permanen di akhir masa peminjaman.
Sebelumnya, Fein hanya dipinjamkan ke PSV Eindhoven dengan harapan ia mampu mendapatkan lebih banyak menit bermain, demi meningkatkan kualitasnya.
Ia hampir dipastikan tak mendapat menit bermain bersama Bayern Munich, setelah kedatangan Marc Roca dan Tanguy Nianzou. Pelatih Hansi Flick juga masih memiliki nama-nama top dunia di lini tengah, seperti Joshua Kimmich, Leon Goretzka, dan Corentin Tolisso.
Namun, kini berdasarkan laporan terbaru dari media Belanda ED, PSV bisa mempermanenkan jasa Fein dengan nilai transfer sebesar 6 juta euro atau setara 103 miliar rupiah. Sementara itu, pemain yang bersangkutan juga mengaku mulai merasa betah dan tertarik untuk melanjutkan kariernya di Eredivisie.
“Saya pikir Eredivisie sangat menarik untuk pemain muda. Di sini, pemain muda internasional bisa bermain sejak awal di liga profesional. Saya berbicara dengan sejumlah pemain Willem II yang pernah menjadi rekan satu tim saya. Mereka mengatakan kepada saya bahwa Eredivisie begitu kompetitif,” ucap Adrian Fein, dilansir ED.
“Saya akan segera mencoba mempelajari bahasa Belanda. Saya merasa bugar dan saya rasa bisa segera bergabung mengikuti sesi latihan tim,” pungkas pemain kelahiran Munich, Jerman tersebut.
Artikel Tag: Adrian Fein, Bayern Munich, PSV Eindhoven
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/psv-dapat-pembaruan-kesepakatan-adrian-fein-dari-bayern
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini