PSS Sleman Imbangi Pimpinan Klasemen, Marian Mihail Puas
Berita Liga 1 Indonesia: PSS Sleman mampu mengimbangi pimpinan klasemen sementara, Madura United pada pekan ke-13 Liga 1 Indonesia mnusim 2023/2024. Kedua tim mengakhiri laga dengan skor sama kuat 1-1 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Minggu (24/9).
Pada pertandingan itu, Laskar Sembada yang bertindak sebagai tuan rumah mampu unggul 1-0 di babak pertama melalui gol sundulan penyerang muda Hokky Caraka pada menit ke-38' usai menerima umpan silang dari bek kiri Abduh Lestaluhu dari luar kotak penalti.
Gol penyama kedudukan Madura United diciptakan pada menit ke-54' melalui sundulan terukur penyerang sayap Malik Risaldi usai memanfaatkan dari situasi bola mati.
Menanggapi satu poin yang berhasil didapat pada laga kandang, Pelatih PSS Sleman, Marian Mihail mengaku puas dengan hasil pertandingan.
"Di sisi lain, tim PSS Sleman juga bermain bagus. Namun, kami masih minus dalam efektif permainan. Harapannya ke depan kami masih bisa berkembang. Pasalnya PSS masih butuh kemenangan dengan banyak gol," ucap Marian Mihail seperti dikutip dari laman resmi klub.
Mengomentari jalannya pertandingan, pelatih berkebangsaan Rumania itu menyebut, kedua tim bermain bagus dan menghibur bagi penikmat sepak bola yang menyaksikan pertandingan.
"Melalui pertandingan ini, saya bisa melihat beberapa aspek positif yang membuat Madura United berada di puncak klasemen BRI Liga 1-2023/24 pada pekan ini. Bagaimana cara mereka bermain dan inilah yang harus kami lakukan untuk memperbaiki klasemen," pungkas dia.
Tambahan satu poin itu membuat PSS Sleman masih tertahan di peringkat 12 klasemen sementara Liga 1 musim 2023/2024 dengan koleksi 18 angka. Di pekan selanjutnya, Kim Jeffrey Kurniawan dan kawan-kawan akan menghadapi Arema FC, Sabtu (30/9) nanti.
Artikel Tag: PSS Sleman, Liga 1, Marian Mihail, madura united
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/pss-sleman-imbangi-pimpinan-klasemen-marian-mihail-puas
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini