PSM Makassar Ajukan Banding Terkait Sanksi untuk Wiljan Pluim

Penulis: Dayat Huri
Selasa 13 Sep 2022, 00:30 WIB
Kapten PSM Makassar, Wiljan Pluim saat menghadapi PSS Sleman

PSM Makassar akan lakukan banding atas sanksi lima laga yang dijatuhkan kepada Wiljan Pluim/foto dok PSM Makassar

Ligaolahraga.com -

Berita Liga 1 Indonesia: Sanksi larangan bertanding selama lima pertandingan yang dijatuhkan Komdis PSSI terhadap Wiljan Pluim dinilai PSM Makassar terlalu berlebihan. Karena itu, manajemen tim memutuskan untuk melakukan banding atas putusan tersebut.

Pemain yang di Liga 1 Indonesia musim 2022/2023 ini dipercaya sebagai kapten PSM Makassar itu dijatuhi sanksi berupa larangan bermain selama 4 pertandingan plus hukuman satu larangan tampil karena kartu merah yang diterimanya pada pertandingan pekan ke-8 kontra Persik Kediri. Alhasil, dia harus absen dalam lima laga.

Setelah diketahui Wiljan Pluim mendapatkan sanksi, Bernardo Tavares selaku arsitek tim Juku Eja menanggapi dengan tegas dan mempertanyakan perihal sanksi yang didapatkan pemain andalannya itu.

"Ini betul-betul tidak adil buat PSM Makassar. Saya sudah lihat pertandingan semuanya, saya tidak bisa lihat sesuai pelanggaran tersebut dan dia harus mendapat 5 hukuman tidak bertanding," ungkap kesal Bernardo Tavares seperti dilansir laman resmi klub.

"Saya penasaran peraturan seperti apa yang ada di liga ini, karena sanksi lima pertandingan tidak masuk akal," terangnya.

Senada dengan Barnardo Tavares, CEO PSM Makassar, Munafri Arifuddin juga menyatakan kekecewaannya atas sanksi larangan bertanding terhadap Wiljan Pluim yang dinilainya terlalu berat. Pihaknya pun siap mengajukan banding atas putusan tersebut.

"Kita akan banding terkait hal ini untuk memperjelas. Dari sudut kacamata apa mereka (PSSI) mengeluarkan sanksi itu," tegas Munafri

"Kami akan banding dengan hal yang disampaikan, karena ada beberapa hal yang tidak masuk akal, masa dia harus dihukum seberat itu. Ini tidak masuk akal," pungkasnya.

Pemain asal Belanda itu sendiri diketahui telah menjalani sanski larangan bertanding pertamanya kala timnya menjamu Persebaya Surabaya di pekan ke-9 Liga 1 musim 2022/2023, Sabtu (10/9). Untungnya, meski tanpa kehadiran Wiljan Pluim, Juku Eja tetap mampu memetik kemenangan dengan skor telak 3-0.

Artikel Tag: psm makassar, Liga 1, Bernardo Tavares, wiljan pluim

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/psm-makassar-ajukan-banding-terkait-sanksi-untuk-wiljan-pluim
1311  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini