PSKC Cimahi Targetkan Kemenangan Saat Menjamu Persijap

Pemain PSKC ketika diberi pengarahan oleh Kas Hartadi (foto: Official PSKC)
Berita Liga 2 Indonesia: Kemenangan dibutuhkan PSKC Cimahi untuk membuka kans promosi ke Liga 1. Target tiga poin pun diusung ketika menjamu Persijap Jepara di pertandingan lanjutan grup Y babak 8 besar Liga 2 2024/2025.
Skuat asuhan Kas Hartadi akan bermain sebagai tuan rumah di Stadion Si Jalak Harupat, Sabtu (1/2). Usai sebelumnya dikalahkan Bhayangkara FC pada matchday kedua babak 8 besar, Laskar Sangkuriang mau segera bangkit.
Sang pelatih menuturkan tidak memiliki cukup waktu untuk persiapan. Timnya hanya fokus untuk menjalani recovery dan menyiapkan rencana bermain tanpa Adlin Cahya, gelandang muda yang biasanya menjadi starter.
"Kami hanya punya waktu tiga hari untuk persiapan, untuk memulihkan kebugaran fisik pemain saja. Besok kita tidak bisa memainkan Adlin Cahya karena cedera waktu di pertengahan laga lawan Bhayangkara," ujar dia pada sesi jumpa pers jelang laga, Jumat (31/1).
Sang pelatih memastikan timnya hanya punya target meraih kemenangan, tidak ada yang lain. Menurutnya tambahan tiga poin dibutuhkan untuk bisa mengatrol posisi di tangga klasemen karena sementara ada di peringkat ketiga dengan dua poin.
Seperti diketahui, klub teratas pada masing-masing grup akan lolos ke final dan otomatis mendapatkan tiket promosi ke Liga 1. Sedangkan klub runner up dari kedua grup akan bertanding pada laga play off dan pemenangnya mendapat satu tiket promosi yang tersisa.
Saat ini, PSKC berada di peringkat ketiga dengan koleksi dua poin. "Dan untuk target, kami memiliki target untuk bisa memenangkan pertandingan ini agar tidak jauh dengan tim di klasemen teratas," tutur mantan pelatih Sriwijaya FC tersebut.
Menjamu Persijap yang banyak diperkuat oleh pemain muda, Kas Hartadi meminta pemain PSKC agar waspada. Terutama kecepatan dari sektor sayap yang dianggap bisa membahayakan, apalagi ketika mempunyai ruang melepaskan crossing.
"Yang pasti kita tahu pemain Persijap itu muda-muda, cepat-cepat, dan pemain asingnya juga di striker itu bagus. Tapi saya sudah siapkan untuk mengantisipasi pemain-pemain cepat itu," tutup Kas Hartadi.
Artikel Tag: PSKC, Persijap, kas hartadi
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/pskc-cimahi-targetkan-kemenangan-saat-menjamu-persijap
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini