PSIS Semarang Terperosok ke Zona Degradasi, Septian David Bertekad Bangkit

Kapten PSIS Semarang, Septian David Maulana/foto dok Liga Indonesia
Berita Liga 1 Indonesia: Hingga pekan ke-27 Liga 1 Indonesia musim 2024/2025, PSIS Semarang masih berada dalam situasi sulit. Tim terperosok ke zona degradasi, menempati posisi ke-16 klasemen sementara dengan perolehan 24 poin.
Raihan poin itu didapat setelah hanya mampu mencatatkan enam kemenangan, enam hasil imbang, dan 15 laga lain berakhir dengan kekalahan. Mereka pun wajib berjuang habis-habisan di 7 laga sisa musim ini.
Menghadapi tekanan besar ini, kapten tim PSIS Semarang, Septian David Maulana mengakui bahwa kondisi timnya sedang tidak baik. Namun, dia tetap berusaha menjaga motivasi rekan-rekannya agar tetap optimistis menghadapi sisa musim ini.
"Ya, memang ketika di bawah, situasi sangat sulit. Tapi kami semua pemain yakin dan percaya akan bisa bangkit kembali keluar dari zona degradasi. Meski susah, sebisa mungkin kami harus memotivasi diri sendiri dulu. Saya sampaikan kepada teman-teman, ayo kita bantu tim ini untuk selamat dari degradasi," ujar Septian David Maulana seperti dikutip dari laman resmi Liga Indonesia.
Sebagai pemimpin di lapangan, dia juga memberikan perhatian khusus kepada para pemain muda PSIS Semarang agar mereka tetap percaya diri dalam setiap laga.
"Saya setiap pertandingan sering bilang, maksimalkan dalam bermain. Ini peluang kamu, bukan hanya di sini tapi juga untuk musim selanjutnya. Entah suatu saat tidak di PSIS lagi, manfaatkan kesempatan ini dan saya tekankan, selamatkan tim ini," kata Septian David Maulana.
Apalagi laga selanjutnya pekan ke-28 Liga 1 musim 2024/2025 tim berjuluk Laskar Mahesa Jenar akan menghadapi laga krusial melawan Persik Kediri yang akan berlangsung di Stadion Jatidiri Semarang, Jumat (11/4/2025) sore.
Laga ini bisa menjadi titik balik bagi tim dengan dukungan dari suporter setia yang memberikan tambahan motivasi Septian David Maulana dan kawan-kawan untuk meraih hasil positif dan keluar dari ancaman degradasi.
Artikel Tag: psis semdarang, Liga 1, septian david
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/psis-semarang-terperosok-ke-zona-degradasi-septian-david-bertekad-bangkit
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini