Provedel Komentari Perjuangan Lazio Amankan Posisi di Empat Besar Serie A
Berita Liga Italia: Penjaga gawang asal Italia rekrutan musim panas lalu, Ivan Provedel mengomentari perjuangan Lazio untuk mengamankan posisi empat besar di klasemen akhir Serie A musim 2022/23 ini. Tim besutan Maurizio Sarri saat ini menempati peringkat kedua sementara setelah kemenangan atas Roma di derby della capitale pekan lalu.
Ivan Provedel kali pertama membahas mengenai kekuatan pemain asal Italia dalam skuat Lazio dan ia sangat senang akan hal tersebut.
“Pastinya semuanya ini membantu, terutama dalam komunikasi verbal dan pemahaman yang bisa diciptakan dari permintaan pelatih,”ujar sang kiper via LaLazioSiamoNoi.
“Dan lalu komunikasi di antara kami membuat kami mampu melakukan apa yang diminta dengan cara terbaik, selebihnya mereka semua adalah orang-orang luar biasa dalam hal nilai dan semangat membuat semuanya menjadi lebih mudah.”
Selanjutnya ia mengomentari mengenai perjuangan Biancocelesti untuk mengamankan posisi empat besar klasemen akhir Serie A.
“Apa yang terjadi sebelumnya, pertandingan sebelumnya hasilnya negatif dan sebelum derby jika anda kalah maka akan berpengaruh anda secara negatif dan jika anda menang maka pengaruhnya positif,”jelasnya.
“Jika anda memenangkannya, maka anda kembali antusias dan jika kalah maka anda harus mengubah kekecewaan, itu yang telah kami lakukan.
“Saya lebih memilih untuk memenangkan tantangan sebelum derby, namun kami tidak sempurna, hasilnya yang didapatkan memberikan kepercayaan diri kepada kami.”
Di bagian akhir Provedel membahas mengenai 16 clean sheet yang ditorehkannya di liga.
“Itu membuat saya senang dan memberikan saya dorongan yang lebih besar untuk berlatih dengan lebih baik lagi dengan rekan-rekan satu tim saya.”
Artikel Tag: Provedel, Lazio, Serie A
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/provedel-komentari-perjuangan-lazio-amankan-posisi-di-empat-besar-serie-a
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini