Piotr Zielinski Kecewa Usai Inter Gagal Menang di Derby d'Italia

Penulis: Demos Why
Senin 28 Okt 2024, 11:10 WIB
Piotr Zielinski.

Piotr Zielinski. (Foto: Francesco Scaccianoce/Getty Images)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Italia: Gelandang Inter Milan, Piotr Zielinski, mengaku kecewa atas hasil imbang Nerazzurri saat menghadapi Juventus pada pertandingan dini hari tadi.

Inter Milan mendapatkan hasil yang kurang maksimal pada lanjutan pertandingan giornata kesembilan Serie A 2024/25. Pasalnya, saat mereka menjamu Juventus di San Siro, Senin (28/10) dini hari WIB, Nerazzurri hanya mampu meraih hasil imbang dengan skor 4-4.

Pada laga tersebut, Inter sebenarnya sempat unggul 4-2 hingga menit ke-70. Empat gol Inter dicetak melalui aksi Piotr Zielinski (2), Henrikh Mkhitaryan dan Denzel Dumfries. Sementara dua gol Juve dicetak oleh Dusan Vlahovic dan Timothy Weah. Namun, 20 menit terakhir laga Juve berhasil menyamakan kedudukan melalui brace Kenan Yildiz.

Zielinski sendiri menilai Inter secara keseluruhan tampil bagus di laga tersebut. Hanya saja, ia menilai timnya kehilangan fokus di menit-menit akhir yang membuat Juve bisa menyamakan kedudukan. Zielinski sendiri mengaku sangat kecewa dengan hasil ini.

“Ini adalah pertandingan yang bagus, tetapi kami harus lebih fokus dan agresif dalam beberapa momen untuk menghindari kebobolan melalui serangan balik. Pada akhirnya, kami bermain imbang dalam sebuah pertandingan yang terasa seperti kemenangan sudah dalam genggaman," ujar Zielinski seperti dilansir dari laman resmi klub.

"Apa yang kurang? Gol kelima. Ada beberapa peluang untuk menutup laga, namun sayangnya, bola tidak masuk. Saya puas dengan penampilan kami, namun ada juga rasa penyesalan karena tidak berhasil mengamankan kemenangan."

"Bagaimana dengan penalti? Kami berlatih mengambil tendangan penalti lagi pagi ini, dan saya merasa percaya diri, jadi Lautaro mengambil bola dan mendatangi saya. Mencetak gol pertama saya dengan seragam kebanggaan ini sungguh luar biasa, dan saya ingin mencetak lebih banyak gol lagi."

"Mengenai gol kedua, Lautaro menanyakan hal yang sama kepada saya, dan saya kembali mengiyakan. Tentu saja ada banyak kekecewaan atas hasil tersebut, karena kami seharusnya bisa mengakhiri laga dengan gol kelima. Kami tidak mampu melakukannya, dan sayangnya, kami membiarkan mereka bangkit dan menyamakan kedudukan. Terkadang kami terlalu mudah kebobolan, yang tentu saja merupakan area yang harus kami perbaiki, karena tahun lalu tim ini jarang sekali kebobolan.”

Artikel Tag: Piotr Zielinski, Inter Milan, Juventus

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/piotr-zielinski-kecewa-usai-inter-gagal-menang-di-derby-ditalia
138  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini