Pierluigi Matera Ingatkan RedBird Capital Perusahaan Raksasa Global

Penulis: Uphit Kratos
Sabtu 16 Mar 2024, 19:00 WIB
Pierluigi Matera

Pierluigi Matera

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Italia: Pengacara Pierluigi Matera peringatkan jika Elliott Management dan RedBird Capital Partners, merupakan raksasa global yang hampir selalu menang di setiap kasus.

Casa Milan digerebek oleh polisi keuangan Italia awal pekan ini sebagai bagian dari investigasi yang sedang berlangsung. Selama penggerebekan tersebut, komputer dan perangkat lainnya disita dari markas klub.

Pihak penuntut mengklaim bahwa mantan pemilik Elliott Management masih mengendalikan dan memiliki AC Milan, yang berarti penjualan pada musim panas 2022 kepada RedBird Capital Partners milik Gerry Cardinale tidak sepenuhnya benar.

RedBird telah merilis sebuah pernyataan, meyakinkan para pendukung bahwa mereka menyadari dan bekerja sama dengan penyelidikan yang sedang berlangsung. Mereka juga menegaskan sebagai pemilik Milan yang sah dan berhak.

Seorang profesor hukum dan mantan wakil jaksa agung CONI, Pierluigi Matera memberikan sebuah wawancara tentang topik Milan dan pemiliknya dalam edisi cetak Tuttosport.

"Ini adalah tuduhan yang kompleks yang disertai dengan tesis bahwa Elliott bertindak sebagai pemilik dan bukan sebagai kreditur dalam negosiasi dengan Saudi Public Investment Fund (PIF) untuk potensi penjualan.” ujar Matera

"Bagi kejaksaan, itu bisa saja dilihat sebagai perilaku pengakuan, tetapi tidak apa-apa. Elliott dan RedBird bukanlah dana kecil, melainkan raksasa global yang secara teratur menjalankan strategi agresif dan ketika digugat, mereka praktis selalu menang."

Artikel Tag: Pierluigi Matera, Elliott Management, RedBird Capital Partners

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/pierluigi-matera-ingatkan-redbird-capital-perusahaan-raksasa-global
523  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini