Picu Kontroversi Terkait Gejala Covid-19, Romelu Lukaku Minta Maaf

Penulis: Uphit Kratos
Kamis 23 Apr 2020, 15:00 WIB
Picu Kontroversi Terkait Gejala Covid-19, Romelu Lukaku Minta Maaf

Romelu Lukaku/ sempreinter.com

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Italia: Sadar ucapannya telah menyulut kontroversi dan melanggar kode etik sebagai pemain Inter, Romelu Lukaku dilaporkan langsung meminta maaf.

Sebelumnya striker Inter Milan, Romelu Lukaku menyatakan jika 23 dari 25 pemain Inter Milan menunjukkan gejala infeksi virus Corona sejak Januari 2020 silam. Gejala tersebut mereka dapatkan setelah menikmati satu pekan libur di musim dingin.

Pernyataan Lukaku pun langsung menyebar dan menimbulkan beberapa spekulasi di media, termasuk yang mengaitkan peristiwa tumbangnya Gaetano Castrovilli akibat kondisi kesehatan yang misterius, dan ditariknya Milan Skriniar akibat gejala flu berat.

Dalam wawancara yang dilakukan bersama istri Dries Mertens, Kat Kerkhofs, Lukaku pun menyatakan jika pihak Inter Milan tidak pernah melakukan tes medis untuk pemainnya, sehingga tidak dapat dipastikan penyebab pasti dari sakit masal yang mereka dapatkan pasca libur.

Sadar telah menyulut kontroversi, La Repubblica mengklaim jika pemain asal Belgia tersebut telah meminta maaf kepada pihak Nerazzurri. Sepertinya Lukaku tidak sadar jika tindakannya tersebut telah melanggar kode etik sebagai pemain Inter.

Namun menariknya, pihak Inter langsung memaafkan dan tidak memberikan hukuman apapun kepada mantan pemain Manchester United tersebut.

Harus diakui, sejak didatangkan Inter dari Man United di bursa transfer musim panas tahun lalu, Lukaku berhasil menjelma jadi mesin gol dengan torehan 23 gol dan 5 assist dari 35 pertandingan. Namun jika tidak mendapat hukuman, bisa jadi insiden seperti ini akan terulang di kemudian hari.

Artikel Tag: Inter Milan, Romelu Lukaku, minta maaf

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/picu-kontroversi-terkait-gejala-covid-19-romelu-lukaku-minta-maaf
971  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini