Petinggi Bayer Leverkusen Berharap Florian Wirtz dan Xabi Alonso Bertahan

Xabi Alonso dan Florian Wirtz (Sumber: Marca)
Berita Liga Jerman: CEO Bayer Leverkusen, Fernando Carro, berharap bahwa pelatih Xabi Alonso dan gelandang serang andalan mereka, Florian Wirtz, bertahan pada musim depan. Hal itu dikatakan oleh Carro karena kejeniusan pelatih Alonso dan penampilan apik Wirtz membuat mereka menjadi incaran banyak klub top Eropa.
Xabi Alonso sangat diminati oleh Real Madrid, di mana klub asal Spanyol itu ingin menjadikannya sebagai pengganti Carlo Ancelotti. Rumor itu semakin menguat setelah Madrid kalah 3-0 saat melawan Arsenal di laga leg pertama babak perempat final Liga Champions Eropa musim 2024/25, yang membuat perjuangan mereka untuk lolos ke babak semi-final semakin berat.
“Saya akan lebih senang jika Madrid menang telak dan posisi pelatih di Madrid telah diamankan (sehingga mereka tidak mengejar Alonso). Merupakan hal yang wajar dalam sepak bola ketika tim seperti Real Madrid kalah 3-0 dari Arsenal di perempat final, rumor pergantian pelatih mulai beredar. Saya lebih suka menghindari itu,” ucap Fernando Carro, dalam wawancaranya dengan Sky Germany.
Sementara itu Florian Wirtz diminati Bayern Munich dan Manchester City. Bayern dikabarkan semakin intens mendekati Wirtz setelah mereka memutuskan untuk tidak memperpanjang kontrak Thomas Muller yang akan berakhir pada musim panas 2025.
Akan tetapi, Carro berharap Wirtz bersedia bertahan bersama Bayer Leverkusen.
“Ada kemungkinan ia (Wirtz) akan bertahan, dan saya pun berharap demikian. Ia memiliki kontrak hingga 2027,” pungkas Carro.
Artikel Tag: Bayer Leverkusen, Florian Wirtz, Xabi Alonso
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/petinggi-bayer-leverkusen-berharap-florian-wirtz-dan-xabi-alonso-bertahan
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini