Persija Jakarta Buat Keputusan Mengejutkan dengan Meminjamkan Witan
Berita Liga 1 Indonesia: Persija Jakarta membuat keputusan mengejutkan dengan pilihan melepas winger andalan mereka Witan Sulaeman pada bursa transfer Liga 1 Indonesia musim 2023/2023 ini. Pemain 22 tahun dilepas dengan status pinjaman ke Bhayangkara FC sampai dengan akhir musim.
Presiden Persija, Mohamad Prapanca, berharap laju Witan untuk mengembangkan kemampuannya makin terbuka di masa peminjaman ini.
"Kesepakatan telah terjalin bahwa Witan akan dipinjamkan. Keputusan ini telah kami diskusikan dengan matang dan semoga dapat berujung positif untuk semua pihak," kata Prapanca seperti dikutip dari laman resmi klub.
Sejak diperkenalkan sebagai penggawa Macan Kemayoran pada 31 Januari 2023, Witan Sulaeman telah memainkan 28 petandingan dengan menit main 1524. Rata-rata dirinya bermain di setiap laga adalah 54 menit.
Perlu diketahui, meski tidak lagi menjadi bagian Persija Jakarta untuk putaran kedua nanti, dia diketahui masih terikat kontrak dengan Macan Kemayoran hingga pertengahan 2026.
Keputusan manajemen untuk melepas pemain dengan nomor punggung 78 itu menjadi mengejutkan karena sepanjang putaran pertama Liga 1 musim 2023/2024, Witan Sulaeman cukup diandalkan Thomas Doll di sisi sayap.
Dia tampil dalam 18 pertandinagn dengan sumbangsih tiga gol dan lima assist. Dia juga ikut menyumbang satu gol dan satu assist pada pertandingan terakhir Macan Kemayoran kala menekuk Persikabo 1973 dengan skor telak 4-0, Kamis (9/11) kemarin.
Penampilan sang pemain yang makin baik dibandingkan awal kedatangannya pada putaran kedua musim lalu itu yang kemudian membuat keputusan manajemen menjadi cukup mengejutkan karena memang dilihat secara statistik dia mampu berkontribusi maksimal untuk timnya.
Artikel Tag: persija jakarta, Liga 1, Witan Sulaeman
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/persija-jakarta-buat-keputusan-mengejutkan-dengan-meminjamkan-witan
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini