Persib Sedang Pincang, Ajang Para Pemain Pelapis Unjuk Gigi

Winger Persib, Ryan Kurnia ketika bertanding melawan Persik.
Berita Liga 1 Indonesia: Kondisi tim yang sedang compang-camping tidak membuat Bojan Hodak gusar. Pelatih Persib Bandung ini percaya pemain pelapis mampu menjawab kesempatan yang diberikan olehnya.
Sepuluh pemain Persib tidak bisa bermain di laga Persib melawan Borneo FC. Alasan beragam menyebabkan Maung Bandung hanya membawa pemain seadaanya untuk tampil pada pekan ke-28 Liga 1 2024/2025 ini.
Marc Klok dan Edo Febriansah terkena akumulasi kartu kuning. Sedangkan David da Silva, Gervane Kastaneer, Rachmat Irianto, Dimas Drajad, Rezaldi Hehanussa, Dedi Kusnandar, Zulkifli Lukmansyah dan Febri Hariyadi mengalami cedera.
"Begini, jika anda lihat, dalam skuat itu ada 25 hingga 26 pemain. Jadi siapa pun yang menandatangani kontrak dan bermain untuk Persib, mereka harus siap untuk bermain kapanpun dimainkan," kata Bojan saat diwawancara di Stadion Segiri, Kamis (10/4).
Menilik banyak pemain yang absen, Maung Bandung di laga ini dipastikan tidak turun dengan amunisi yang terbaik. Tapi bukan berarti kualitas permainan akan menurun karena pemain cadangan bisa diandalkan.
Menurutnya juga ini menjadi momen bagi para pemain pelapis untuk unjuk gigi dan membuktikan kemampuan mereka. Kesempatan ini harus dimaksmimalkan supaya membuat tim pelatih tertarik untuk memainkan mereka lagi.
"Jadi sekarang ketika beberapa pemain absen, pemain lainnya akan mempunyai kesempatan untuk tampil. Ini adalah kesempatan bagi mereka untuk membuktikan pada saya dan juga semua orang bahwa mereka layak untuk berada di level utama," ujarnya.
Badai cedera ditambah ada pemain yang terkena sanksi juga ternyata membuat ketersediaan amunisi tim jadi menipis. Bojan Hodak mengatakan timnya cuma bisa membawa 20 pemain saja dalam lawatan kali ini. "Kami membawa 20 pemain. Jadi ini adalah 20 pemain terbaik dan itu sekaligus sisa 20 pemain yang kami punya," tutur pelatih asal Kroasia tersebut.
Artikel Tag: Persib, bojan hodak, Borneo FC
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/persib-sedang-pincang-ajang-para-pemain-pelapis-unjuk-gigi
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini