Persib Gelar Game Internal, Tim Hijau Rengkuh Kemenangan 2-1

Penulis: M. Aldi
Minggu 06 Nov 2022, 02:00 WIB
Erwin Ramdani dijegal Ezra Walian dalam game internal Persib

Erwin Ramdani dijegal Ezra Walian dalam game internal Persib

Ligaolahraga.com -

Berita Liga 1 Indonesia : Persib Bandung menggelar sesi game internal di Stadion Sidolig, Sabtu (5/11) sore. Di laga ini, tim seragam hijau berhasil merebut kemenangan dengan skor 2-1 lewat gol Daisuke Sato dan Marc Klok.

Dipantau langsung oleh Luis Milla, armada Maung Bandung dibagi menjadi dua tim. Tim dengan kostum biru diperkuat Reky Rahayu (kiper), Eriyanto, Victor Igbonefo, Achmad Jufriyanto, Henhen Herdiana, Abdul Aziz, Frets Butuan, Zalnando, Arsan Makarin, Ezra Walian dan David da Silva.

Sedangkan tim lainnya mengenakan jersey hijau yang turun dengan Teja Paku Alam di bawah mistar. Untuk pertahanan, trio Rchmat Irianto, NIck Kuipers dan Daisuke Sato yang bermain. Bayu Fiqri, Marc Klok, Dedi Kusnandar dan Febri Hariyadi dipasang di pos empat gelandang. Pada barisan depan, trisula Erwin Ramdani, Beckham Putra dan Ridwan Ansori jadi tumpuan.

Dalam game internal yang dimainkan dengan durasi 2x35 menit ini, tim hijau sukses mencetak gol cepat. Daisuke Sato tidak menyia-nyiakan peluang menerima umpan sepak pojok Febri Hariyadi. Sundulannya pun menghunjam gawang tanpa bisa disetop oleh penjaga gawang di menit 5.

Hanya saja keunggulan tim hijau hanya bertahan 6 menit saja. Tim biru menyamakan kedudukan pada menit 11 usai Teja Paku Alam gagal mengontrol back pass Daisuke Sato. Bola menggelinding masuk dan membuat skor menjadi 1-1.

Tim Hijau sempat memiliki peluang emas pada akhir babak pertama. Ridwan Ansori memanfaatkan kesalahan Igbonefo lalu mengecoh Reky Rahayu. Sayang eksekusinya dihentikan Eriyanto yang berhasil melakukan sapuan di garis gawang.

Memasuki babak kedua, pertandingan berjalan alot karena masing-masing tim tampil penuh determinasi. Peluang pun minim tercipta lantaran bola banyak berkutat di tengah. Rachmat Irianto sempat memiliki kans namun tendangannya melambung tipis di atas mistar.

Tim hijau akhirnya bisa kembali unggul di menit 67 dari sepakan penalti Marc Klok. Irianto bergerak merangsek ke depan dan dijatuhkan oleh Victor Igbonefo. Eksekusi dari gelandang andalan Persib ini dengan akurat mengarah ke tengah dan mengecoh Fitrul Dwi Rustapa.

Skor 2-1 di game internal ini bertahan hingga wasit meniupkan peluit panjang tanda pertandingan selesai. Ini merupakan agenda penutup dari tim Persib pada pekan ini sebelum pemain diberikan waktu libur satu hari pada Minggu (6/11) besok.

Artikel Tag: Persib, Daisuke Sato, Game Internal

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/persib-gelar-game-internal-tim-hijau-rengkuh-kemenangan-2-1
1211  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini