Permintaan Maaf Diterima! Kasus Sergio Ramos vs Fotografer Ditutup

Sergio Ramos (Sumber: GettyImages)
Berita Liga Prancis: Bek andalan PSG, Sergio Ramos, telah meminta maaf secara langsung kepada salah seorang fotografer bernama Markus Gillar yang menjadi korban rasa frustasinya usai dikalahkan Bayern Munich dengan skor 0-1 di leg pertama babak 16 besar Liga Champions Eropa.
Dengan demikian, Markus Gillar yang menjadi korban dari Ramos tidak akan memperpanjang masalah tersebut, karena telah diselesaikan secara damai.
“Kejutan di malam hari: Kemarin Sergio Ramos menghubungi saya secara pribadi dan meminta maaf atas perilakunya,” tulis Gilliar di Instagram.
“Permintaan maaf diterima, kasus ditutup,” bunyi tanggapan Ramos di media sosial, dan ia juga tak lupa mengucapkan rasa terima kasihnya kepada Gilliar karena telah memaafkannya.
Kasus tersebut bermula saat semua pemain PSG, termasuk Sergio Ramos, memberikan tepuk tangan pada para penonton sebagai tanda terima kasih atas waktu yang telah mereka luangkan untuk mendukung Les Parisiens, meski pada laga itu menelan kekalahan. Akan tetapi, saat momen tersebut Ramos terlihat tidak suka dengan wartawan yang berada di sekitarnya karena dianggap mengganggu, dan mantan bek Timnas Spanyol itu pun dengan kasar mendorong Markus Gillar.
Bisa dipahami apabila Ramos sedang diliputi rasa kekecewaan yang teramat dalam, karena Les Parisiens sudah menelan tiga kekalahan secara beruntun. Sebelum dibungkam Bayern, tim rakasasa Prancis itu telah terlebih dahulu dikalahkan Olympique Marseille di Piala Prancis dan AS Monaco di Ligue 1.
Artikel Tag: Sergio Ramos, Markus Gillar
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/permintaan-maaf-diterima-kasus-sergio-ramos-vs-fotografer-ditutup
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini