Pep Guardiola Ungkap Alasan Lakukan Rotasi Saat Man City Hadapi Copenhagen
Berita Liga Champions: Manajer Manchester City, Pep Guardiola, mengungkap alasan kenapa dirinya melakukan rotasi pemain saat menghadapi FC Copenhagen dini hari tadi.
Manchester City meraih hasil yang memuaskan pada pertandingan leg kedua babak 16 besar Liga Champions. Pasalnya, saat mereka menjamu FC Copenhagen di Etihad Stadium, Kamis (7/3) dini hari WIB, the Cityzens meraih kemenangan dengan skor 3-1. Tiga gol kemenangan City masing-masing dicetak oleh Manuel Akanji, Julian Alvarez dan Erling Haaland. Sementara satu gol balasan Copenhagen dicetak oleh Mohamed Elyounoussi. Dengan hasil ini, City lolos ke babak perempat final dengan agregat 6-2.
Terlepas dari kemenangan tersebut, ada sayu fakta menarik yang dilakukan oleh Pep Guardiola. Sang manajer melakukan tujuh perubahan termasuk memasukan dua pemain Akademi di babak kedua untuk mengistirahatkan beberapa pemainnya menjelang laga tandang ke Anfield pada akhir pekan mendatang.
"Saya bermain menghadapi Luton di Piala FA dan tidak memikirkan United," kata Guardiola dilansir dari laman resmi klub.
"Saya bermain hari ini dan membutuhkan energi, kaki-kaki yang segar. Saya tahu betapa lelah dan letihnya beberapa pemain hari ini bermain tiga hari setelah United."
"Biasanya di Liga Champions ketika Anda bermain pada hari Rabu di semua negara di dunia - kecuali di negara ini - mereka mengizinkan Anda bermain pada hari Sabtu. Kami bermain pada hari Minggu."
"Jadi saya membutuhkan kaki-kaki yang segar. Orang-orang yang bisa bertahan. Kami beruntung, beruntung bisa mencetak dua gol lebih awal. Itu sangat membantu kami karena kompetisi ini sangat rumit, sangat berbahaya."
"Dan kami berbicara dan mengatakan tenanglah, jangan kehilangan emosi Anda dan jika kami mencetak satu gol, dua gol, babak sistem gugur akan lebih dekat."
"Kami mencetak dua gol dan itu sangat membantu kami. Saya berkata kepada para pemain setelah pertandingan, 'Saya tidak akan meyakinkan Anda, saya akan memberi tahu Anda bahwa kami berhasil melewati pertandingan menghadapi tim yang sulit dikalahkan'."
Artikel Tag: Pep Guardiola, Manchester City, fc copenhagen
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/pep-guardiola-ungkap-alasan-lakukan-rotasi-saat-man-city-hadapi-copenhagen
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini