Pep Guardiola Komentari 'Fenomena Langka' Manchester City

Penulis: Demos Why
Minggu 10 Nov 2024, 14:00 WIB
Pep Guardiola.

Pep Guardiola. (Foto: Zed Jameson/PA Images)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Inggris: Manajer Manchester City, Pep Guardiola, memberikan komentar terkait empat kekalahan secara beruntun yang diterima oleh timya di semua kompetisi. Apa katanya?

Pada lanjutan pertandingan pekan ke-11 Premier League, Manchester City kembali mendapatkan hasil yang sangat mengecewakan. Pasalnya, saat mereka tandang ke markas Brighton & Hove Albion di Amex Stadium, Minggu (10/11) dini hari WIB, the Cityzens kembali menelan kekalahan dengan skor tipis 2-1.

Pada laga tersebut, Man City sebenarnya sempat unggul lebih dulu melalui gol yang dicetak oleh Erling Haaland pada menit ke-23. Namun, Brighton & Hove Albion berhasil bangkit dan membalikkan kedudukan di babak kedua melalui gol yang dicetak oleh Joao Pedro (78') dan Matt O'Riley (83').

Hasil ini tentu saja mengecewakan bagi the Cityzens karena menjadi kekalahan keempat secara beruntun di semua kompetisi. Sebuah 'fenomena langka' yang terjadi pada the Cityzens. Menanggapi hal tersebut, Pep Guardiola mengaku tak mau terlalu mempermasalahkannya. Meski mengakui bahwa hasil tersebut mengecewakan, namun ia menyebut catatan kemenanagn City di Premier League dna kompetisi lainnya masih jauh lebih baik. Ia hanya berharap performa timnya membaik usai jeda internasional.

“Dua di Premier League. Anda harus menghitung kemenangan dan kekalahan, dan kami akan menang banyak. Jika Anda harus menghitung berapa banyak kemenangan secara beruntun, kami masih jauh dari posisi tersebut,” ujar Guardiola kepada Sky Sports.

“Tidak menyenangkan kalah dua kali berturut-turut. Performa pada momen-momen tertentu memang bagus, namun tidak di semua menit yang kami butuhkan. Kami harus berubah untuk meraih kemenangan lagi. Kami tidak jauh - posisi kedua menjelang jeda internasional.”

“Saya tidak tahu (apakah performa City akan membaik setelah jeda internasional), tapi kami akan lebih baik. Itu tergantung pada semua orang - semua anggota tim.”

Artikel Tag: Pep Guardiola, Manchester City

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/pep-guardiola-komentari-fenomena-langka-manchester-city
208  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini