Penampilan Pemain Baru Persib Dapat Nilai Bagus dari Bojan

Penulis: M. Aldi
Minggu 11 Agu 2024, 15:00 WIB
Bojan Hodak mengapresiasi performa pemain baru Persib yang menjalani debut

Dimas Drajad ketika bermain melawan PSBS Biak

Ligaolahraga.com -

Berita Liga 1 Indonesia: Kemenangan Persib kontra PSBS diwarnai debut Dimas Drajad dan Adam Alis. Dua rekrutan anyar Maung Bandung membantu tim menekuk sang lawan dengan skor telak 4-1.

Dimas bermain sejak menit pertama, sedangkan Adam masuk di babak kedua menggantikan Marc Klok. Bojan Hodak mengatakan dia senang dengan kontribusi dari para pemain baru, termasuk para amunisi asingnya.

Gustavo Franca, Mailson Lima dan Mateo Kocijan juga di laga ini memainkan debut di liga Indonesia. Para pemain baru menurutnya berperan dalam keberhasilan meraih tiga poin di laga pembuka musim 2024/2025.

"Saya rasa bukan hanya mereka tapi juga 2-3 pemain baru yang membawa kualitas ke dalam tim. Saya sudah melihat dalam latihan mereka memiliki kualitas dan mereka menunjukannya lagi di pertandingan," ujarnya dalam wawancara usai laga, Jumat (9/8).

Sang pelatih mengapresiasi kinerja seluruh pemain, termasuk para pemain yang masuk di babak kedua. Itu karena mereka menjalankan perannya dengan baik. Ia senang sebab pemain cadangan bisa menjaga intensitas permainan jadi tetap stabil.

"Jadi ini bagus. Bisa dilihat tadi di babak kedua ketika saya melakukan perubahan, pada dasarnya kami tidak menurunkan intensitas dan permainan jadi lebih baik. Jadi penting untuk memiliki pemain dari bench juga," ujarnya.

Tapi Bojan Hodak juga menyebut permainan dari Dimas Drajad dan Adam Alis masih belum sempurna. Keduanya masih perlu meningkatkan performa bersama Persib di awal musim ini.

Dimas mempunyai dua kesempatan emas yang harusnya bisa menjadi gol. Bojan menilai pemain tim nasional Indonesia ini masih gugup bermain di Persib. Lalu untuk Adam Alis, dia dinilai masih perlu membenahi kebugaran karena terlambat bergabung di pramusim.

"Untuk Dimas, dia memulai pertandingan ini dengan sedikit nervous, jadi dia melewatkan peluang yang normalnya bisa diselesaikan menjadi gol. Tapi dia setelah itu bisa memperbaiki permainan dan memberi assist, itu membuat saya senang," jelasnya.

"Tapi dirinya masih bisa lebih baik lagi dan butuh waktu untuk lebih menyatu. Adam saya yakin dia bisa lebih baik karena dia belum cukup fit. Dia sempat tidak berlatih selama sepuluh hari karena dia harus menyelesaikan dokumennya. Tapi saya rasa keduanya pemain bagus dan saya senang," tukasnya.

Artikel Tag: Persib, bojan hodak, Dimas Drajad

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/penampilan-pemain-baru-persib-dapat-nilai-bagus-dari-bojan
642  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini