Pelatih Timnas Austria Optimis Marcel Sabitzer Bisa Sukses di Bayern Munich
Berita Liga Jerman: Kepindahan Marcel Sabitzer dari RB Leipzig ke Bayern Munich pada musim panas 2021 yang lalu sempat dianggap sebagai salah satu pembelian hebat Die Bavarian. Kepindahannya pun sangat disesali oleh para pendukung Die Bullen, karena kemampuannya yang luar biasa sebagai gelandang. Akan tetapi, ternyata semua tidak berjalan sebagaimana mestinya.
Penampilan Marcel Sabitzer tak kunjung mampu memenuhi ekspektasi dari tim pelatih, alhasil ia pun lebih sering menjadi penghangat bangku cadangan. Sampai sejauh ini pun ia belum mencatatkan gol atau assist dalam 20 penampilan di semua kompetisi, dan hanya mencatat total 737 menit di lapangan sejak melakukan transfer.
Meskipun demikian, pelatihnya di Timnas Austria, Franco Foda, masih meyakini bahwa Sabitzer bisa sukses di Bayern Munich, karena ia berada di bawah pelatih yang luar biasa, Julian Nagelsmann.
“Ketika dia meninggalkan Leipzig untuk bergabung dengan Bayern, dia menyadari bahwa FC Bayern memiliki ambisi yang berbeda, dan bahwa persaingan di posisinya lebih ketat. Tapi dia di tangan yang baik dengan Julian Nagelsmann,” kata Franco Foda, seperti dikutip dari laman Bavarian Football Works.
“Marcel adalah pemain yang sangat ambisius. Dia membawa segalanya dari sudut pandang sepakbola, taktis, dan juga mental. Saya yakin dia akan memantapkan dirinya di FC Bayern,” lanjutnya.
Penampilan terakhir Sabitzer bersama Bayern adalah saat mengalahkan SpVgg Greuther Fürth dengan skor 4-1 pada laga lanjutan Bundesliga akhir pekan yang lalu.
Artikel Tag: marcel sabitzer, Bayern Munich, Franco Foda
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/pelatih-timnas-austria-optimis-marcel-sabitzer-bisa-sukses-di-bayern-munich
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini