Pelatih Juventus dan Inter Sepakati Pertukaran Higuain-Icardi

Penulis: Rei Darius
Kamis 07 Jun 2018, 18:15 WIB
Pelatih Juventus dan Inter Sepakati Pertukaran Higuain-Icardi

Higuain dan Icardi berpotensi ditukar (Image: Getty)

Ligaolahraga.com -

Berita Transfer: Pelatih Juventus dan Inter Milan, yakni Massimiliano Allegri dan Luciano Spalletti, kabarnya telah menyetujui kemungkinan pertukaran pemain antara Mauro Icardi dengan Gonzalo Higuain pada bursa transfer musim panas kali ini.

Rumor yang telah berkembang belakangan ini menyebutkan bahwa Il Bianconeri tertarik kepada Icardi dan bersedia untuk menawarkan striker bintang mereka sebagai bagian dari kesepakatan transfer.

Higuain telah mengonfirmasi di hari Rabu (6/6) kemarin bahwa dirinya bahagia di Turin, namun tidak secara pasti menutup kemungkinan untuk pergi dan mengakui menyukai Premier League.

Kakaknya, Nicolas Higuain, yang juga bertindak sebagai agennya, bahkan dikabarkan telah melakukan kontak dengan Chelsea soal perekrutannya dari Juventus pada musim panas ini.

Kabar yang dirilis oleh Sport Italia menyebutkan bahwa Nicolas mendatangi Chelsea, meski direktur klub, Marina Granovskaia, berada di Rusia untuk menentukan keputusan dengan pemilik Roman Abramovich soal pelatih pengganti Antoino Conte.

Walau begitu, Tuttosport mengabarkan pada hari Kamis (7/6) pagi ini waktu Italia bahwa Allegri dan Spaletti telah memberikan persetujuannya kepada klub masing-masing untuk menukar Higuain dengan Icardi.

Namun demikian, kesepakatan ini tetap dipandang sulit terlaksana karena para pemain juga harus menyetujui transfer ini dan keduanya diyakini tak ingin mengkhianati para pendukungnya masing-masing.

Higuain sendiri saat ini masih mempersiapkan diri untuk tampil membela tim nasional Argentina pada gelaran Piala Dunia 2018 di Rusia yang akan dimulai dalam waktu tujuh hari lagi.

Ia dipanggil bersama dengan Sergio Aguero untuk menjadi striker utama La Albiceleste yang membuat Icardi tak dipanggil oleh pelatih Jorge Sampaoli.

Artikel Tag: Gonzalo Higuain, Mauro Icardi, Juventus, Inter Milan, Chelsea

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/pelatih-juventus-dan-inter-sepakati-pertukaran-higuain-icardi
671  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini