Pegang Lisensi Pro, Passos Mulai Berpikir Jadi Pelatih Kepala

Penulis: M. Aldi
Jumat 16 Agu 2024, 17:30 WIB
Pelatih kiper Persib, Luizinho Passos

Luizinho Passos

Ligaolahraga.com -

Berita Liga 1 Indonesia: Departemen penjaga gawang Persib kini sudah kembali diasuh Luizinho Passos. Sebelumnya sang pelatih kiper sempat absen beberapa pekan karena pulang ke negara asalnya, Brasil.

Mudiknya Passos ke Brasil bukan tanpa alasan. Dia harus melanjutkan modul terakhir lisensi kepelatihan Pro CBF (federasi sepakbola Brasil). Ini merupakan kursus lisensi untuk jabatan pelatih kepala.

Setelah mengikuti kursus selama 20 hari, dirinya resmi dinyatakan lulus. Passos pun kini sudah kembali ke Bandung dan bergabung dengan sesi latihan tim. Sang pelatih kiper tidak bisa menyembunyikan rasa bahagianya.

"Ya ini sudah selesai, saya pergi ke Brasil selama 20 hari, begitu sulit, tapi semua berjalan oke dan lisensi pro saya sudah selesai sekarang," ujarnya ketika diwawancara di SPOrT Jabar Arcamanik, Jumat (16/8).

Passos pun kini mulai fokus lagi menggembleng Kevin Ray Mendoza dan kawan-kawan jelang laga pekan kedua. "Sekarang, saya fokus bersama Persib Bandung lagi untuk laga berikutnya melawan Dewa United," ujarnya melanjutkan.

Kini dengan lisensi pro CBF yang sudah dipegangnya, Passos sudah bisa menahkodai tim sebagai head coach. Namun di sisi lain, dia juga masih mencintai peran sebagai pelatih kiper yang sudah lama dijalankan.

"Saya tahu saya sudah mempunyai lisensi pro untuk menjadi pelatih kepala. Tapi saya juga cinta posisi saya sebagai pelatih kiper," ujar pria berusia 49 tahun tersebut.

Namun pria berkepala plontos ini sadar bahwa dia perlu meningkatkan karinya di dunia kepelatihan. Karena itu, dirinya rela mengejar lisensi pro di tengah-tengah kesibukannya sebagai pelatih kiper.

"Tentunya pergi kesana (Brasil) karena saya perlu meningkatkan karir, saya harus meningkatkan lisensi. Tapi untuk di masa yang akan datang saya tidak tahu, mungkin saya bisa jadi asisten pelatih dulu," kata dia.

Ada beberapa hal yang membuatnya berpikir bahwa suatu saat dia akan beralih menjadi pelatih kepala. Salah satunya karena tugas dari pelatih kiper cukup menguras tenaga ketimbang pelatih kepala.

"Karena kehidupan sebagai pelatih kiper itu tidak mudah, harus menendang banyak bola setiap hari dan itu sangat melelahkan. Tapi fokus saya untuk saat ini masih ingin jadi pelatih kiper, saya melakukan persiapan ini setiap harinya. Tapi saya juga sangat senang dengan lisensi pro yang didapatkan," tukas dia.

Artikel Tag: luizinho passos, Persib

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/pegang-lisensi-pro-passos-mulai-berpikir-jadi-pelatih-kepala
347  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini