Parma Hadapi Juventus, Cristian Chivu Mengaku Ingin Ikut Bermain

Penulis: Rei Darius
Minggu 20 Apr 2025, 18:20 WIB
Cristian Chivu

Cristian Chivu mengaku termotivasi untuk main di laga Parma kontra Juventus (Image: Parma)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Italia: Pelatih Parma, Cristian Chivu, mengaku ingin ikut bermain untuk pertandingan melawan Juventus dalam duel di Stadio Ennio Tardini pada Selasa (22/4) dini hari WIB.

Si Nyonya Tua telah tiga laga di bawah asuhan Igor Tudor, yang ditunjuk sebagai pengganti Thiago Motta pada akhir Maret lalu.

Mereka melalui dua laga terdahulu dengan cukup baik usai mengalahkan Genoa dengan skor tipis 1-0 dan mengimbangi AS Roma dengan skor 1-1 dalam lawatan ke Olimpico.

Pada Minggu (13/4) dini hari WIB, Juventus menjamu Lecce untuk laga lanjutan Serie A, dan dan berhasil menang dengan skor 2-1 berkat gol-gol dari Teun Koopmeiners dan Kenan Yildiz.

Perlahan-lahan, Juve naik di klasemen sementara Serie A dengan menempati urutan keempat, unggul dua poin dari Bologna dalam perebutan tiket ke Liga Champions musim depan.

Berikutnya, Juve akan melawat ke markas Parma, Ennio Tardini, yang pada saat ini ditukangi oleh mantan bek Inter Milan dan AS Roma, Cristian Chivu.

Tudor selalu bermain dengan skema 3-4-2-1 dalam tiga laga pertamanya, namun Chivu bersiap untuk segala kemungkinan.

Dia pun menambahkan bahwa laga ini adalah ciri laga yang disukai oleh para pemainnya, dan bahkan dirinya juga ingin ikut bermain karena begitu memotivasi.

"Tudor telah bermain dengan 3-4-2-1 sejak mengambil alih kendali, namun kami harus siap untuk segalanya. Serie A itu sulit ditebak, karena Anda harus tahu untuk beradaptasi kepada berbagai situasi," kata Chivu, dikutip dari Football-Italia.

"Saya tentunya tidak perlu memotivasi para pemain, ini adalah laga yang ingin saya mainkan."

Artikel Tag: Cristian Chivu, Juventus, Parma

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/parma-hadapi-juventus-cristian-chivu-mengaku-ingin-ikut-bermain
455  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini