Pablo Sarabia Hepi Bantu Wolves Kalahkan Ipswich

Penulis: Demos Why
Minggu 06 Apr 2025, 20:20 WIB
Pablo Sarabia.

Pablo Sarabia. (Foto: Richard Pelham/Getty Images)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Inggris: Gelandang Wolverhampton Wanderers, Pablo Sarabia, mengaku sangat bahagia bisa membantu timnya meraih kemenangan di markas Ipswich Town.

Wolverhampton Wanderers mendapatkan hasil yang sangat memuaskan pada lanjutan pertandingan pekan ke-31 Premier League. Pasalnya, saat tandang ke markas Ipswich Town di Portman Road, Sabtu (5/4) malam WIB, Wolves berhasil meraih kemenangan dengan skor tipis 1-2.

Pada laga tersebut, Ipswich sempat unggul lebih dulu melalui gol yang dicetak oleh Liam Delap pada menit ke-16. Namun, Wolves berhasil bangkit dan mencetak dua gol balasan untuk memenangkan laga melalui aksi Pablo Sarabia (72') dan Jorgen Strand Larsen (84').

Kemenangan tersebut nyatanya tak bisa lepas dari peran Sarabia. Ia masuk sebagai pemain pengganti pada menit ke-65 dan berhasl menyumbangkan satu gol serta satu assist bagi timnya. Sarabia sendiri mengaku sangat bahagia bisa memberikan kontribusi bagi kemenangan timnya.

“Semuanya berlangsung sangat cepat, tapi saya berusaha mengambil keputusan dengan sigap, dan hari ini saya sangat senang dengan itu. Rasanya kurang menyenangkan karena setelah merayakan gol, kami harus menunggu beberapa menit untuk pemeriksaan VAR. Itu terasa aneh, tapi bagi kami hari ini, saya bahagia bisa mencetak gol dan memberikan assist untuk Jorgen. Yang terpenting adalah kemenangan ini, karena target kami sudah semakin dekat,” ujar Sarabia, seperti dilansir dari laman resmi klub.

“Hasil ini sulit bagi kami [tertinggal 1-0], tetapi kami telah bekerja keras. Kami mencoba segala cara di lapangan, bersatu di setiap momen, dan itu sangat berarti. Hasilnya pun membuktikan usaha kami.”

Artikel Tag: Pablo Sarabia, Wolverhampton Wanderers, ipswich town

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/pablo-sarabia-hepi-bantu-wolves-kalahkan-ipswich
272  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini