Omar Berrada Resmi Jadi CEO Baru Manchester United

Penulis: Demos Why
Minggu 21 Jan 2024, 18:46 WIB
Omar Berrada.

Omar Berrada. (Foto: Mike Egerton/PA Images)

Ligaolahraga.com -

Berita Sepak Bola: Manchester United telah mengonfirmasi penunjukan mantan petinggi Manchester City, Omar Berrada, sebagai CEO baru mereka menggantikan Richard Arnold.

Sebelumnya telah dikonfirmasi bahwa Berrada, yang juga pernah bekerja untuk Barcelona, telah memutuskan untuk meninggalkan jabatannya sebagai kepala operasi sepak bola di City Football Group.

CEO Man United sebelumnya, Richard Arnold, meninggalkan klub pada bulan November saat grup INEOS milik Sir Jim Ratcliffe menegosiasikan 25% saham di klub. Penggantinya kini telah dikonfirmasi, meskipun Setan Merah menambahkan bahwa pejabat sementara saat ini, Patrick Stewart, akan tetap memegang jabatannya sampai penetapan status Berrada di klub dilakukan.

"Manchester United dengan bangga mengumumkan penunjukan Omar Berrada sebagai CEO yang baru," tulis pernyataan resmi klub.

"Klub bertekad untuk menempatkan sepak bola dan performa di atas lapangan sebagai pusat dari semua yang kami lakukan. Penunjukan Omar merupakan langkah pertama dalam perjalanan ini."

"Sebagai salah satu eksekutif sepak bola paling berpengalaman di puncak sepak bola Eropa, Omar memiliki banyak pengalaman di bidang sepak bola dan komersial, dengan catatan kepemimpinan yang telah terbukti sukses dan hasrat untuk membantu memimpin perubahan di seluruh klub. Dia saat ini menjabat sebagai Chief Football Operations Officer untuk City Football Group yang membawahi 11 klub di lima benua dan, sebelum ini, memegang peran senior di Barcelona."

"Sudah menjadi ambisi kami untuk membangun kembali Man United sebagai klub peraih gelar. Kami gembira bahwa Omar akan bergabung dengan kami untuk membantu mencapai tujuan tersebut, sehingga, sekali lagi, para penggemar United dapat melihat, dalam kata-kata Sir Matt Busby, bendera merah akan berkibar tinggi di puncak sepak bola Inggris, Eropa, dan dunia.

"Tanggal bergabungnya Omar akan dikonfirmasi pada waktunya; sementara itu, Patrick Stewart akan melanjutkan tugasnya sebagai CEO sementara."

Artikel Tag: Omar Berrada, Manchester United

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/omar-berrada-resmi-jadi-ceo-baru-manchester-united
326  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini