Newcastle United Bersiap Hadapi Dua Mantan Pemain yang Sedang On-Fire
Berita Liga Inggris: Newcastle United akan bertemu dengan dua mantan pemain mereka yang tengah on-fire saat menghadapi Nottingham Forest di City Ground dalam ajang Premier League pada Ahad (10/11) malam WIB.
Striker Forest, Chris Wood, memasuki pertandingan ini dengan catatan delapan gol dalam 10 pertandingan musim ini dan baru saja dinobatkan sebagai Pemain Terbaik Premier League untuk Oktober. Wood mencetak hat-trick dalam kepulangannya ke St James' Park musim lalu setelah dijual oleh Newcastle seharga 15 juta poundsterling pada musim panas 2023.
Selama bermain untuk Newcastle United, Wood hanya mencetak empat gol dalam 35 penampilan di Premier League. Namun sejak pindah permanen ke Nottingham Forest, pemain berusia 32 tahun ini mencetak 22 gol dalam 41 pertandingan.
"Senang sekali melihat Chris sukses secara pribadi," kata manajer Newcastle, Eddie Howe. "Saya selalu mengapresiasi kontribusinya untuk tim meski golnya tidak banyak. Penampilannya yang positif sangat penting dalam usaha kami bertahan di liga, terutama di musim pertamanya."
Howe menambahkan bahwa kontribusi Wood di lapangan sering kali tak terlihat, seperti kerja kerasnya yang membuka ruang untuk pemain lain. "Banyak rekan setimnya saat itu akan mengatakan bahwa Chris Wood adalah salah satu alasan mengapa posisi kami di liga berubah. Meskipun dia tidak mencetak banyak gol, sikapnya yang tanpa pamrih dan berorientasi pada tim membuatnya pantas meraih penghargaan individu."
Pemain lain yang berkembang setelah pindah ke Forest adalah gelandang Elliot Anderson. Pemain berusia 22 tahun ini dijual Newcastle seharga 35 juta poundsterling pada musim panas dan telah membuat kesan positif di City Ground. Howe menjelaskan bahwa penjualan Anderson bukanlah pilihan yang diinginkan klub, namun dilakukan karena aturan PSR dari Premier League.
"Saya tidak melihatnya sebagai ‘penjualan yang menguntungkan’," ujar Howe. "Elliot adalah penjualan yang tidak diinginkan, namun kami harus melakukannya. Ini adalah situasi yang jarang terjadi di mana klub harus menjual pemain karena alasan keuangan meskipun memiliki dukungan finansial."
Howe menambahkan bahwa keputusan menjual Wood agak berbeda karena pada saat itu Newcastle United sudah memiliki tiga striker berpengalaman, yakni Alexander Isak, Callum Wilson, dan Wood sendiri, yang semuanya ingin bermain secara reguler.
Artikel Tag: Eddie Howe, chris wood, elliot anderson, Newcastle United, Nottingham Forest
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/newcastle-united-bersiap-hadapi-dua-mantan-pemain-yang-sedang-on-fire
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini