Napoli Tertarik Pulangkan Federico Chiesa ke Italia Tahun Depan

Penulis: Demos Why
Selasa 03 Des 2024, 06:40 WIB
Federico Chiesa.

Federico Chiesa. (Foto: Visionhaus/Getty Images)

Ligaolahraga.com -

Berita Transfer: Klub Serie A, Napoli, dikabarkan telah membuka kemungkinan untuk memulangkan Federico Chiesa dari Liverpool ke Italia pada tahun 2025 mendatang.

Federico Chiesa membuat langkah besar dengan pindah ke Liverpool di musim panas ini setelah kontraknya tidak diperpanjang oleh Juventus. Namun, kepindahan ke Inggris tampaknya tidak berjalan sesuai harapan bagi sang winger. Chiesa kesulitan mendapatkan waktu bermain reguler di skuad The Reds, yang membuat posisinya semakin tidak aman.

Situasi ini menarik perhatian klub-klub lain, salah satunya adalah Napoli. Dilaporkan oleh Il Napolista, I Partenopei berencana untuk merekrut Chiesa pada tahun 2025, di mana Antonio Conte sebagai pelatih mereka dilaporkan sangat tertarik untuk membawanya ke Naples. Conte merasa bahwa tambahan winger seperti Chiesa akan memperkuat timnya, terutama dengan Napoli yang kini bersaing di papan atas Serie A dan menjadi pemuncak klasemen.

Menghadapi persaingan ketat dan potensi cedera pada pemain sayap lainnya, Conte merasa perlu memperkuat lini serangnya. Untuk itu, Napoli berencana untuk meminjam Chiesa terlebih dahulu pada Januari 2025. Pemain asal Italia tersebut akan dipinjam selama enam bulan untuk melihat apakah dia bisa beradaptasi dan memberikan kontribusi signifikan bagi tim.

Jika Chiesa tampil mengesankan selama masa peminjaman, Napoli berencana untuk mempermanenkannya setelah evaluasi performanya. Namun, Napoli bukan satu-satunya klub yang tertarik pada winger berusia 26 tahun ini. Inter Milan dan AC Milan juga dikabarkan berminat untuk mendatangkan Chiesa pada Januari 2025, menjadikan pasar transfer semakin panas bagi sang pemain.

Artikel Tag: Federico Chiesa, Liverpool, Napoli

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/napoli-tertarik-pulangkan-federico-chiesa-ke-italia-tahun-depan
174  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini