Napoli Siapkan Langkah Untuk Datangkan Davide Frattesi di Musim Panas

Davide Frattesi
Berita Liga Italia: Napoli identifikasi Davide Frattesi sebagai salah satu target utama mereka di musim panas dan dilaporkan telah mengambil langkah pertama untuk mengontraknya.
Pemain asal Italia itu menarik perhatian di pertengahan minggu dengan mencetak gol kemenangan Inter Milan melawan Bayern Munich di pertandingan leg pertama perempat final Liga Champions.
Pemain berusia 25 tahun itu menjadi subjek spekulasi transfer Januari lalu, dengan laporan yang menunjukkan ia ingin pindah dari San Siro, dengan Roma dan Napoli termasuk di antara klub yang berminat.
Meski Inter enggan menjual salah satu opsi berharga di lini tengah mereka, diskusi tentang kepergiannya masih terus dilanjutkan. Sama seperti di bulan Januari, Davide Frattesi dinilai masih ingin mencari klub demi mendapat waktu bermain reguler.
Menurut pakar transfer Matteo Moretto, Napoli belum meninggalkan minat mereka terhadap mantan pemain Sassuolo tersebut dan dilaporkan siap menjadikannya salah satu investasi terbesar mereka di bursa transfer musim panas.
Partenopei telah menempatkan Frattesi di urutan teratas daftar keinginan mereka, dengan Inter meminta biaya di kisaran 35-40 juta Euro.
Meski negosiasi mungkin mengalami hambatan hingga beberapa bulan ke depan, karena Inter saat ini berada dalam fase musim yang krusial dan sensitif, Moretto menjelaskan jika Napoli sudah mengambil langkah awal.
Mereka mulai mendekati agen sang pemain, dan berusaha untuk mengungguli beberapa peminat, termasuk AS Roma yang mungkin akan kembali mengejarnya.
Artikel Tag: Davide Frattesi
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/napoli-siapkan-langkah-untuk-datangkan-davide-frattesi-di-musim-panas
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini