Mourinho Sebut Pogba Kecewa Terhadap Sikap Koscielny

Penulis: Dayat Huri
Minggu 03 Des 2017, 18:15 WIB
Mourinho Sebut Pogba Kecewa Terhadap Sikap Koscielny

Paul Pogba saat menerima kartu merah/foto BPI/REX/Shutterstock

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Inggris: Manajer Manchester United, Jose Mourinho mengungkapkan kalau gelandang andalannya Paul Pogba kecewa atas reaksi yang diperlihatkan kompatriotnya di Timnas Prancis, Laurent Koscielny kala dirinya diusir dari lapangan kala menghadapi Arsenal, Minggu (3/12) dini hari WIB.

Pada pertandingan yang akhirnya dimenangkan The Red Devils dengan skor 3-1 itu, Paul Pogba sebenarnya bermain baik, ia bahkan berkontribusi besar atas dua gol timnya, yaitu untuk gol pertama United yang diciptakan Antonio Valencia dan gol ketiga yang diciptakan Jesse Linggard.

Sayang penampilan baik bintang Prancis itu harus tercoreng ketika dirinya harus menerima kartu merah dari Andre Marriner pada menit ke-74. Kartu merah langsung tersebut diberikan wasit, setelah Pogba dinilai menginjak kaki wing back Arsenal, Hector Bellarin.

Usai pertandingan Manajer Manchester United, Jose Mourinho menyebut gelandang andalannya dibuat frustasi atas keputusan wasit, serta dirinya kecewa atas reaksi berlebihan yang ditunjukkan kapten Arsenal, Laurent Koscielny yang notabene adalah rekan Pogba di Timnas Prancis.

"Saya tidak melihat tekel tersebut. Saya hanya tahu Paul (Pogba) frustasi dan dia kecewa terhadap rekannya di Prancis (Laurent Koscielny) atas reaksinya, karena semua orang tahu Paul adalah pemain yang bersih dan itu bukan sebuah kesengajaan," jelas Mourinho seperti dilansir Sky Sports.

Kemenangan atas Arsenal tersebut membuat United mampu memangkas jarak dengan pimpinan klasemen sementara, Manchester City menjadi lima poin. Namun demikian, akibat kartu merah yang diterimanya pada pertandingan tersebut, Pogba dipastikan absen memperkuat United kala melakoni Derby Manchester di Old Trafford. Hal itu tentu jadi kerugian besar bagi Mourinho yang sejauh ini sangat mengandalkan sosok Pogba di lini tengah timnya.

Artikel Tag: Liga Inggris, Manchester United, Paul Pogba, Jose Mourinho, Arsenal

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/mourinho-sebut-pogba-kecewa-terhadap-sikap-koscielny
590  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini