Misi Sulit MU untuk Bangkit di Markas Kalteng Putra

M Ridho (kiri) dan Greg Nwokolo absen di markas Kalteng Putera/foto dok MU
Berita Liga 1 Indonesia: Ambisi Madura United untuk bangkit pada lanjutan Liga 1 Indonesia 2019 kontra Kalteng Putera di Stadion Tuah Pahoe, Palang Karaya, Jumat (6/12) malam nanti dipastikan tidak mudah. Pasalnya, mereka kehilangan lima pemainnya pilar untuk laga itu.
Kelima pemain yang dipastikan tak bisa tampil pada pertandingan nanti adalah kapten tim Greg Nwokolo, kiper M Ridho, winger Engelberd Sani, dan dua gelandang yang kini tengah berjuang bersama timnas Indonesia U-23, Syahrian Abimanyu dan Zulfiandi.
Untuk Greg Nwokolo, ia tak bisa tampil usai menerima kartu merah pada pertandingan terakhir saat menghadapi Persebaya Surabaya pada laga bertajuk Derby Jatim, Senin (2/12) lalu. Sementara untuk M Ridho diketehui mengalami masalah, sehingga butuh waktu untuk penyembuhan cedera.
"Awalnya kami, akan membawa Ridho ke Kalteng. Tapi dia sedikit ada masalah dengan kondisinya, jadi kami urungkan dan meminta dokter untuk menanganinya. Jadi, kiper yang berangkat itu Satria (Tama) dan Ridwan," terang Pelatih Madura United, Rasiman seperti dilansir laman resmi klub.
Dalam lawatan kali ini, tim berjuluk Laskar Sape Kerrab itu memboyong 18 pemain ke markas tim asuhan Gomes de Oliviera yang sempat tiga musim menangani Madura United.
Di skuat yang berangkat ke Palangkaraya, Kalimantan Tengah itu, terdapat bek asing Jaimerson Xavier. Dia absen saat timnya ditundukkan Persebaya Surabaya 3-2 di depan publiknya sendiri.
Rasiman menyebut, kembali pemian asal Brasil itu membuat lini pertahanan timnya makin kokoh. Ia juga juga kembali membawa Alberto Goncalves yang menyumbang gol pada laga terakhir.
"Jaime tentu akan memberikan kekuatan baru bagi lini pertahanan kami. Dia selalu main bagus dan pastinya akan membantu banyak nanti lawan Kalteng (Putra). Beto juga, dia ikut dan lihat nanti saja starter atau masih harus turun dan cadangan," pungkasnya.
Artikel Tag: Liga 1, madura united, kalteng putra, gomes de liviera
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/misi-sulit-mu-untuk-bangkit-di-markas-kalteng-putra
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini