Mirabelli Tak Bisa Tahan Tawa Saat Tahu Calhanoglu Gabung Inter, Mengapa?
Berita Transfer: Mantan direktur AC Milan Massimiliano Mirabelli mengaku tak bisa berhenti tertawa saat mendengar Hakan Calhanoglu bakal bergabung dengan Inter.
Sejumlah sumber, termasuk Sky Italia, menyebutkan bahwa Calhanoglu bakal bergabung Nerazzurri dengan status bebas transfer. Sang pemain akan menjalani tes medisnya Selasa (22/6) ini sebelum meneken kontrak berdurasi tiga tahun dengan gaji 5 juta euro atau Rp80 miliar net per musim plus bonus, yang lebih daik dari tawaran Rossoneri.
Gelandang 27 tahun tersebut kerap dikaitkan dengan tim-tim lain seperti Juventus dan Atletico Madrid, namun tampaknya ia kini bakal menapaki jalan menuju rival sekota timnya, Inter. Pemain internasional Turki tersebut telah mencetak empat gol dan 10 umpan gol bersama Milan musim ini, namun cenderung tak konsisten, yang seolah menjadi rutinitasnya selama empat tahun membela klub.
Mirabelli yang pernah menjabat sebagai direktur olahraga Rossoneri pun berbicara mengenai mantan bintang Bayer Leverkusen tersebut yang tinggal selangkah lagi bergabung Nerazzurri.
"Saya mulai tertawa.Saya akan menjelaskan kepada Anda. Nerazzurri mengenal sang pemain dengan sangat baik. Ketika saya bekerja dengan Nerazzurri, kami sudah mengikutinya, dia masuk dalam radar kami," ujarnya.
Soal mengapa transfer tersebut tidak dilakukan sebelumnya, Mirabelli menambahkan: "Ada situasi Financial Fair Play. Tak mudah bergerak di bursa transfer, dengan begitu banyak hal yang perlu dipertimbangkan.
"Saya sedih Milan kehilangan pemain hebat dan terutama dia akan pergi secara cuma-cuma. Rossoneri tidak akan mendapat apa-apa. Tetapi saya senang ia berakhir di Nerazzurri, dia benar-benar pemain penting."
Artikel Tag: Calhanoglu, Mirabelli, Milan, Inter
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/mirabelli-tak-bisa-tahan-tawa-saat-tahu-calhanoglu-gabung-inter-mengapa
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini