Milan Siap Kehilangan Dua Bintangnya Demi Dapatkan Cristhian Mosquera

Penulis: Uphit Kratos
Kamis 24 Apr 2025, 10:00 WIB
Cristhian Mosquera

Cristhian Mosquera

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Italia: AC Milan akan merombak lini pertahanan mereka dengan menjual Fikayo Tomori dan Malick Thiaw untuk mendatangkan bek tengah Valencia, Cristhian Mosquera.

Rossoneri sedang mengalami kesulitan berat di musim ini. Anak asuh Sergio Conceicao tersebut duduk di posisi kesembilan di klasemen Serie A, dengan lini pertahanan yang disalahkan atas banyak kesengsaraan mereka.

Menurut Calciomercato.com, klub telah memutuskan untuk menguangkan dua bek tengah mereka demi mendatangkan bintang muda Valencia, Cristhian Mosquera.

Mereka sebelumnya telah mencoba menjual Fikayo Tomori di bursa transfer Januari dengan menyetujui persyaratan dengan Juventus dan Tottenham Hotspur, tetapi sang pemain justru menghalangi kepindahan tersebut.

Kini Milan siap mencoba lagi di musim panas, berharap klub-klub Liga Primer tertarik merekrut pemain Inggris itu.

Malick Thiaw juga secara luas diperkirakan akan meninggalkan San Siro di musim panas nanti, setelah mendapat minat dari Bayern Munich dan Bayer Leverkusen. Keduanya bahkan siap untuk menawarkan 30 juta Euro.

Laporan itu menyatakan bahwa target mereka untuk memperkuat lini belakang adalah Mosquera, yang akan berusia 21 tahun pada bulan Juni. Berasal dari Kolombia, tetapi lahir dan besar di Spanyol, ia memiliki lima caps untuk Spanyol di level U-21.

Sebagai produk akademi muda Valencia, kontrak Mosquera hanya berlaku hingga Juni 2026 dan negosiasi perpanjangan kontrak menemui masalah serius.

Kemampuannya yang serba bisa membuat Milan tertarik padanya, karena ia bisa bermain sebagai bek kanan maupun bek tengah. Ada persaingan dari beberapa pihak lain , termasuk Juventus, Bayern Munich, Roma dan beberapa tim Liga Premier.

Artikel Tag: Cristhian Mosquera

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/milan-siap-kehilangan-dua-bintangnya-demi-dapatkan-cristhian-mosquera
357  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini