Milan Bidik Starlet Prancis Usai Bersinar di Piala Dunia U-17
Berita Transfer: AC Milan dikabarkan tertarik merekrut winger Stade de Reims, Nathanael Mbuku, setelah bersinar dalam gelaran Piala Dunia U-17.
Pemilik Rossoneri Elliott Management sejauh ini cenderung memilih menerapkan strategi rekrutmen yang fokus pada pembelian pemain-pemain muda dengan potensi besar dan mengembangkan mereka menjadi bintang di masa depan.
Total enam pemain telah didatangkan pada jendela transfer musim panas kemarin, yakni Theo Hernandez, Rade Krunic, Ismael Bennacer, Rafael Leao, Leo Duarte, dan Ante Rebic, dengan yang tertua berusia 25 tahun.
Menurut kabar dari Calcio Mercato, seorang bintang muda lainnya telah menarik perhatian direktur pencari bakat Milan Geoffrey Moncada, dan nama tersebut adalah Mbuku.
Pemain internasional Prancis tersebut telah berhasil membukukan lima gol dalam lima pertandingan selama gelaran Piala Dunia U-17 baru-baru ini, termasuk satu gol saat negaranya takluk dari Brazil di partai semi final. Selain itu, ia juga telah mencatat debutnya di tim senior Reims dalam kemenangan mengejutkan mereka atas Paris Saint-Germain beberapa waktu lalu.
Mbuku sendiri meneken kontrak profesional perdananya bersama klub tahun lalu, yang akan berlaku hingga tahun 2021 mendatang. Kendati demikian, menurut pemberitaan tersebut, Il Diavolo ingin membajak sang bintang.
Winger berbakat tersebut bahkan sempat dibandingkan dengan mantan target Milan sebelumnya, Allan Saint-Maximin, yang saat ini membela klub Liga Inggris Newcastle United.
Artikel Tag: Nathanael Mbuku, Stade de Reims, AC Milan
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/milan-bidik-starlet-prancis-usai-bersinar-di-piala-dunia-u-17
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini