Milan Berharap Tiga Bintang Krusial Ini Bisa Segera Pulih Dari Cedera
Berita Liga Italia: AC Milan dikabarkan berharap bisa menyambut kembali tiga pemain krusial mereka ke lapangan setelah menepi akibat cedera dalam waktu dekat ini.
Rossoneri tampaknya bisa sedikit bernapas lega mengingat badai cedera yang tengah mereka alami diperkirakan bakal membaik setelah pertandingan melawan Hellas Verona akhir pekan ini.
Tuttosport edisi Kamis (13/10) kemarin menyorot ruang perawatan Il Diavolo dimulai dengan Mike Maignan, yang ternyata sudah pulih dari cedera betis yang ia alami dalam tugas internasional bersama tim nasional Prancis dan ia hanya tinggal menunggu lampu hijau dari tim medis untuk kembali berlatih dengan rekan-rekan satu timnya.
Penjaga gawang 27 tahun tersebut telah menepi sejak 22 September lalu sehingga klub tidak akan terburu-buru untuk menghindari risiko masalah yang semakin serius. Sementara itu, Ciprian Tatarusanu terus melakukan tugasnya sebagai kiper pengganti dan karena itulah Stefano Pioli berharap bisa menyambut bintang No. 16 andalannya pada laga kontra Monza pada 22 Oktober mendatang.
Sementara itu, Charles De Ketelaere juga kemungkinan akan pulih pada laga tersebut setelah melewatkan pertandingan melawan Chelsea akibat masalah otot sedangkan Simon Kjaer ditargetkan kembali merumput untuk duel tandang kontra Dinamo Zagreb saat Fikayo Tomori tak bisa dimainkan setelah diusir wasit dalam kekalahan Il Diavolo di San Siro Rabu (12/10) dini hari lalu.
Kembalinya Maignan, De Ketelaere, dan Kjaer tentunya menjadi angin segar bagi Milan yang dalam beberapa pekan terakhir mengalami kesulitan pemilihan pemain akibat banyaknya bintang yang cedera.
Artikel Tag: Milan, Maignan, Kjaer, De Ketelaere
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/milan-berharap-tiga-bintang-krusial-ini-bisa-segera-pulih-dari-cedera
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini