Mihajlovic Akui Tak Pernah Mengerti Keputusan Milan Mendepaknya

Penulis: Nur Afifah
Selasa 11 Jan 2022, 20:04 WIB
Sinisa Mihajlovic

Sinisa Mihajlovic (Sumber: GettyImages)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Italia: Sinisa Mihajlovic yang saat ini menjadi bos Bologna mengaku tak pernah mengerti keputusan AC Milan memecatnya bahkan sebelum menyelesaikan musim secara penuh.

Jelang musim 2015-16, Rossoneri memutuskan merekrut Mihajlovic dan awalnya tampak menjanjikan. Antara akhir November hingga akhir Februari, mereka bahkan hanya menelan satu kekalahan  di Serie A dan memenangkan sebagian besarnya sisanya.

Kendati demikian, setelah itu serangkaian periode buruk datang dan Silvio Berlusconi mendesar Adriano Galliani agar memutus kerjasama dengan legenda Serbia tersebut. Sebagai gantinya, Christian Brocchi pun didatangkan, yang tidak memberikan perbaikan yang diharapkan.

Saat berbicara kepada Il Corriere dello Sport, Mihajlovic pun berbicara mengenai masanya ketika melatih Il Diavolo dan menyatakan ia tak mengerti mengapa ia dipecat. Allenatore Bologna tersebut juga menyatakan mustahil berbuat lebih dengan skuat yang dimilikinya saat itu, terlebih setelah kepergiaannya klub banyak melakukan perubahan pemain.

"Saya tidak pernah memahami mengapa Milan memecat saya. Saya berada di posisi kelima atau keenam di liga dan juga masuk final Coppa Italia. Dengan tim itu, yang hanya memiliki nama Milan, mustahil berbuat lebih. Musim berikutnya, mereka mengubah sembilan dari 11 pemain. Yang selamat hanya yang pernah saya luncurkan, Donnarumma dan Romagnoli. Menyesal? Tidak ada kekecewaan ataupun penyesalan. Karena saya tidak bisa mengendalikan situasi, pilihannya tidak pernah ada di saya," ujarnya.

Artikel Tag: mihajlovic, Milan, Bologna

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/mihajlovic-akui-tak-pernah-mengerti-keputusan-milan-mendepaknya
3018  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini